Pengaruh Social Influence Process Terhadap Participation Behavior Pengguna Twitter di Surabaya

PRAYITNO, ANGELA LISTIARINI (2013) Pengaruh Social Influence Process Terhadap Participation Behavior Pengguna Twitter di Surabaya. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of M_5394_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
M_5394_Abstrak.pdf

Download (126kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/234927

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh social influence process terhadap participation behavior pengguna TWITTER di Surabaya. Penelitian ini dilakukan pada semua pengguna aktif TWITTER di Surabaya. Pengolahan data dilakukan dengan menggunakan Structural Equation Modeling (SEM) dengan software Lisrel 8. 70. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah non probability sampling dengan jenis judgemental sampling. Data diperoleh secara langsung dari responden yang memenuhi karakteristik populasi yang ditentukan dengan menyebarkan kuesioner. Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 120 responden. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya pengaruh subjective norm terhadap participation intention, social identity terhadap participation intention, dan participation intention terhadap participation behavior pengguna TWITTER di Surabaya Sedangkan, pengaruh group norm terhadap participation intention pengguna TWITTER di Surabaya tidak terbukti.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Online Community, Social Influence Process, Participation Intention, Participation Behavior.
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Management
Depositing User: Moch. Ali Syamsudin 197011
Date Deposited: 07 Apr 2014 09:12
Last Modified: 07 Apr 2014 09:30
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/10028

Actions (login required)

View Item View Item