Analisis Biaya Kualitas sebagai Sumber Informasi untuk Meningkatkan Profitabilitas pada PT. X di Mojosari

THESMAN, NELLY (2012) Analisis Biaya Kualitas sebagai Sumber Informasi untuk Meningkatkan Profitabilitas pada PT. X di Mojosari. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of AK_3003_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
AK_3003_Abstrak.pdf

Download (59kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/227737

Abstract

Melihat persaingan bisnis yang semakin ketat terutama di bidang industri manufaktur, maka setiap perusahaan dituntut memiliki keunggulan kompetitif untuk dapat bertahan di dalam pasar. Kebanyakan perusahaan telah menyadari bahwa keunggulan kompetitif tidak dapat hanya mengandalkan harga produk yang terjangkau tetapi juga kualitas dari produk yang ditawarkan. Begitu pula dengan PT “X” yang berusaha menghasilkan produk yang berkualitas dengan melaksanakan sejumlah aktivitas pengendalian kualitas. PT “X” merupakan badan usaha yang bergerak dalam bidang industri tepung, sehingga kualitas tepung dalam menghasilkan produk olahan makanan merupakan faktor penentu kepuasan konsumen. Selama ini proses pengendalian kualitas yang dilakukan oleh PT “X” belum dilaporkan secara khusus kepada pihak manajemen dalam laporan biaya kualitas. Sehingga sampai saat ini perusahaan belum melakukan evaluasi terhadap proses pengendalian kualitas yang telah dilakukan. Laporan biaya kualitas dapat digunakan sebagai sumber informasi dalam menilai apakah aktivitas pengendalian kualitas yang dilakukan telah berjalan dengan optimal dan membantu pihak manajemen dalam pengambilan keputusan yang lebih akurat berhubungan dengan upaya mengatasi permasalahan kualitas produk buruk yang terjadi. Oleh sebab itu, PT “X” memerlukan adanya laporan biaya kualitas untuk mendukung upaya peningkatan dan pengendalian kualitas produk yang dihasilkan. Pada akhirnya manfaat yang dirasakan dari pengelolaan biaya kualitas ini tidak hanya dari segi pendapatan tetapi juga dari segi efisiensi biaya yang kemudian berdampak pada peningkatan profitabilitas PT “X”.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Biaya, Biaya Kualitas, Profitabilitas
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Accounting
Depositing User: Moch. Ali Syamsudin 197011
Date Deposited: 11 Apr 2014 13:31
Last Modified: 11 Apr 2014 13:31
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/10567

Actions (login required)

View Item View Item