Perbandingan Daya Antimikroba Beberapa produk Antiseptik (povidone Iodine 10 ) Terhadap Bakteri Staphylococcus Aureus ATCC 6538p

Pramono, Djunis (1996) Perbandingan Daya Antimikroba Beberapa produk Antiseptik (povidone Iodine 10 ) Terhadap Bakteri Staphylococcus Aureus ATCC 6538p. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of F_Abstrak_514.pdf]
Preview
PDF
F_Abstrak_514.pdf

Download (49kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/151396

Abstract

Telah dilakukan penelitian perbandingan daya antimikroba beberapa produk antiseptik (Povidone-Iodine 10%) terhadap bakteri Staphylococcus aureus ATCC 6538p dengan metode silinder cup. Hasil pengukuran diameter daerah hambatan yang didapatkan dari ke empat produk antiseptik tersebut adalah : produk A = 1,699 cm; produk B = 1,779 cm; produk C = 2,063 cm; produk D = 2,025 cm. Hasil analisis statistik dengan analisis ragam menunjukkan adanya perbedaan yang nyata diantara ke empat produk antiseptik (Povidone-Iodine 10%) yang diteliti, dan dengan uji lanjut BNT (Beda Nyata Terkecil) pada derajat kemaknaan 5% diketahui produk C memberikan hasil yang terbaik dibanding dengan produk yang lain dalam menghambat bakteri Staphylococcus aureus. Nilai koefisien fenol dari ke empat produk antiseptic (Povidone-Iodine 10%) adalah produk C = 8,2; produk D = 8,2; produk B = 7,3; produk D = 7,3.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Faculty of Pharmacy > Department of Pharmacy
Depositing User: Lasi 193031
Date Deposited: 26 Apr 2014 04:21
Last Modified: 28 Apr 2014 01:33
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/12008

Actions (login required)

View Item View Item