Pengaruh Bahan Pembentuk Busa Coconut/Palmkernel Dietanolamin Dan Cocamidopropil Betain Dalam Sediaan Sampo Terhadap Stabilitas Busa dan Stabilitas Fisik

Monica, Twieny (1998) Pengaruh Bahan Pembentuk Busa Coconut/Palmkernel Dietanolamin Dan Cocamidopropil Betain Dalam Sediaan Sampo Terhadap Stabilitas Busa dan Stabilitas Fisik. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of F_Abstrak_651.pdf]
Preview
PDF
F_Abstrak_651.pdf

Download (63kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/151193

Abstract

Pengujian stabilitas sediaan kosmetika dengan bahan-bahan tambahan seperti bahan pembentuk busa perlu dilakukan karena sediaan kosmetika diharapkan dapat memberikan efek yang optimal. Telah diteliti pengaruh bahan pembentuk busa Coconut/palmkernel dietanolamin dan Cocamidopropil betain dalam sediaan sampo terhadap stabilitas busa dan stabilitas fisik dengan cara membuat dua formula sampo dengan konsentrasi bahan pembentuk busa 3% dan satu formula kontrol yang tidak mengandung bahan pembentuk busa. Parameter stabilitas busa adalah tinggi busa dan selisih tinggi busa dalam air suling dan air sadah sedangkan parameter stabilitas fisik meliputi organoleptis, pH, berat jenis, viskositas dan sifat alir, tegangan muka, daya bilas dan daya kondisioner serta iritasi mata. Pengamatan stabilitas busa dan stabilitas fisik dilakukan selama 1,5 bulan dengan interval waktu satu minggu. Data yang didapatkan dianalisa secara deskriptif. Dari hasil analisa data secara deskriptif didapatkan bahwa sediaan sampo formula A dan B yang mengandung bahan pembentuk busa lebih dapat mempertahankan stabilitas busa dibandingkan sediaan formula K (tanpa bahan pembentuk busa). Tinggi busa sediaan sampo formula B relatif lebih tinggi daripada sediaan formula A tetapi stabilitas busa formula A lebih baik daripada formula B. Stabilitas fisik sediaan sampo yang meliputi organoleptis, berat jenis, tegangan muka, daya bilas dan daya kondisioner tidak dipengaruhi oleh bahan pembentuk busa sedangkan pH, viskositas dan iritasi mata sediaan sampo dipengaruhi bahan pembentuk busa. Sediaan sampo formula A lebih dapat diterima sebagai sediaan sampo.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Faculty of Pharmacy > Department of Pharmacy
Depositing User: Lasi 193031
Date Deposited: 28 Apr 2014 06:55
Last Modified: 29 Apr 2014 02:48
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/12124

Actions (login required)

View Item View Item