Analisis Gaya Kepemimpinan Dalam Pelaksanaan Action dan Result Control pada Bagian Penjualan PT. Sejahtera Wahana Gemilang di Surabaya

SETIAWAN, ROSALINE (2011) Analisis Gaya Kepemimpinan Dalam Pelaksanaan Action dan Result Control pada Bagian Penjualan PT. Sejahtera Wahana Gemilang di Surabaya. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of AK_2953_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
AK_2953_Abstrak.pdf

Download (76kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/225683

Abstract

Dengan semakin berkembangnya dunia bisnis, keberhasilan suatu badan usaha tidak hanya ditentukan dari usia badan usaha itu sendiri, melainkan dari individu-individu yang ada di dalamnya. Semakin berkembangnya suatu badan usaha akan melibatkan semakin banyak individu yang terlibat di dalamnya. Setiap individu pasti memiliki tujuan yang berbeda-beda, baik atasan maupun bawahan. Oleh karena itu, kepemimpinan sangat dibutuhkan dalam menyatukan dan menyelaraskan tujuan masing-masing individu yang ada di dalam badan usaha tersebut. Salah satu aspek kepemimpinan yang tidak kalah penting adalah gaya kepemimpinan. Gaya kepemimpinan berkaitan dengan cara yang digunakan Pimpinan untuk mengatur, mempengaruhi bawahan dalam rangka mencapai tujuan badan usaha. Sebab itu, gaya kepemimpinan seorang Pemimpin sangat berpengaruh terhadap semangat kerja karyawan, prestasi kerja karyawan serta dalam mengatasi masalah-masalah yang mengakibatkan produktivitas badan usaha menjadi semakin menurun sehingga tujuan badan usaha tidak dapat tercapai. Menerapkan gaya kepemimpinan yang tepat merupakan hal yang penting. Namun, gaya kepemimpinan tersebut harus didukung dengan penerapan Management Control System baik untuk memastikan bahwa tindakan-tindakan setiap individu sesuai dengan yang diharapkan badan usaha. Berawal dari pemikiran tersebut, maka penulis mencoba untuk membahas tentang gaya kepemimpinan dalam pelaksanaan action dan result control pada bagian penjualan PT. SWG yang berlokasi di Surabaya. PT. SWG adalah suatu badan usaha yang bergerak di bidang distributor dan marketing, sehingga penjualan menjadi penopang PT. SWG agar terus dapat bertahan dalam persaingan bisnis. Oleh sebab itu, gaya kepemimpinan yang diterapkan Direktur PT. SWG sangat berpengaruh terhadap desain sistem pangendalian yang nantinya dapat memastikan bahwa karyawan PT. SWG berperilaku sesuai dengan harapan dan dapat mencapai tujuan badan usaha. Pada penelitian ini akan dilakukan analisis mengenai penerapan gaya kepemimpinan, action dan result control yang telah diterapkan PT. SWG dalam mengatasi masalah-masalah yang terjadi pada PT. SWG.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Gaya Kepemimpinan, Action Control, Result Control
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Accounting
Depositing User: Moch. Ali Syamsudin 197011
Date Deposited: 29 Apr 2014 10:09
Last Modified: 29 Apr 2014 10:09
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/12380

Actions (login required)

View Item View Item