WIJAYA, ADITYA EKO (2011) Permodelan Financial Distress dengan Analisis Diskriminan pada Badan Usaha Sektor Properti, Real Estat, dan Konstruksi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2005-2009: Konstruksi dan Implementasinya. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
M_5011_Abstrak.pdf Download (46kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk membuat permodelan Financial Distress dengan menggunakan analisis diskriminan. Variabel independen yang digunakan untuk membuat permodelan adalah rasio keuangan yang terbagi menjadi 5 kategori (1) rasio likuditas, meliputi current ratio, working capital to total asset ratio, working capital to sales ratio; (2) rasio aktivitas, meliputi sales to total asset ratio; (3) rasio kewajiban meliputi cash flow from operating activities to total debt ratio, cash flow from operating activities to long-term debt ratio; total debt to total asset ratio; (4) rasio profitabilitas, meliputi retained earning to total asset ratio, net income to total assets ratio, EBIT to total assets ratio; (5) market ratio meliputi market value of stock to book value of debt. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan model Multivariate Analysis Diskriminant (MDA). Penelitian ini menggunakan data berupa badan usaha Sektor Properti, Real Estate, dan Konstruksi yang terdaftar dan laporan keuangannya diterbitkan di Bursa Efek Indonesia periode 2005-2009. Jumlah badan usaha yang digunakan dalam penelitian ini adalah 30 badan usaha. Hasil penelitian menghasilkan sebuah model financial distress yaitu Z-Score = 1,034 + 0,977 RETA + 14,695 EBITTA – 1,774 TDTA + -0,178 MVBVD. Sedangkan nilai Z cut-off score < -0,0002 termasuk dalam kelompok badan usaha yang mengalami financial distress, sedangkan badan usaha dengan Z cut-off score > -0,0002 termasuk dalam badan usaha nonfinancial distress.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Financial Distress, Rasio Keuangan, Z-Score, Z Cut-off Score |
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Divisions: | Faculty of Business and Economic > Department of Management |
Depositing User: | Moch. Ali Syamsudin 197011 |
Date Deposited: | 02 May 2014 07:20 |
Last Modified: | 02 May 2014 07:20 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/12689 |
Actions (login required)
View Item |