WIJAYA, STEVEN (2011) Perbedaan Kualitas Produk Handphone Berbasis Android Samsung I5700, Sony Ericsson Xperia X10 Mini, dan LG GT540 di Surabaya. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
M_5023_Abstrak.pdf Download (48kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis perbedaan kualitas produk Handphone berbasis Android Samsung I5700, Sony Ericsson Xperia X10 Mini, dan LG GT540 di Surabaya. Dimana, berdasarkan sigi awal yang dilakukan pada Januari 2011, didapat indikasi yang menunjukkan perbedaan kualitas produk handphone berbasis Android Samsung I5700, Sony Ericsson Xperia X10 Mini, dan LG GT540 di Surabaya. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer yang diperoleh dari penyebaran kuesioner. Adapun respondennya adalah pria maupun wanita yang telah membeli dan menggunakan salah satu produk handphone berbasis Android Samsung I5700, Sony Ericsson Xperia X10 Mini, atau LG GT540 di Surabaya yang berjumlah 240 orang, dengan teknik pengambilan sampel convenience sampling. Dalam peneletian ini dilakukan uji anova satu arah (One Way Anova). Berdasarkan hasil analisis data dapat disimpulkan bahwa hipotesis kerja yang menyatakan diduga ada perbedaan kualitas produk Handphone berbasis Android Samsung I5700, Sony Ericsson Xperia X10 Mini, dan LG GT540 di Surabaya dapat diterima dan terbukti kebenarannya. Perbedaan nilai rata-rata (mean) atribut-atribut kualitas produk Handphone berbasis Android Samsung I5700, Sony Ericsson Xperia X10 Mini, dan LG GT540 di Surabaya menunjukkan adanya perbedaan kualitas produk secara keseluruhan maupun per atribut antara Samsung I5700, Sony Ericsson Xperia X10 Mini, dan LG GT540 di Surabaya. Hasil analisis juga menyimpulkan bahwa secara keseluruhan kualitas produk handphone berbasis Android Sony Ericsson Xperia X10 Mini dipersepsikan terbaik oleh konsumen dibandingkan Samsung I5700 dan LG GT540 di Surabaya.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Quality of Products, Dimensions of Product Quality, One-Way ANOVA |
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Divisions: | Faculty of Business and Economic > Department of Management |
Depositing User: | Moch. Ali Syamsudin 197011 |
Date Deposited: | 02 May 2014 09:04 |
Last Modified: | 02 May 2014 09:04 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/12712 |
Actions (login required)
View Item |