Uji Aktivitas Antikejang Senyawa 2,4 DiKlorobenzoil Tiourea pada Mencit Putih Jantan (Mus Muscullus) Menggunakan Alat Maximum Electroshock Seizure (Mes)

Capawaty, Widya Lestari (2011) Uji Aktivitas Antikejang Senyawa 2,4 DiKlorobenzoil Tiourea pada Mencit Putih Jantan (Mus Muscullus) Menggunakan Alat Maximum Electroshock Seizure (Mes). [Undergraduate thesis]

[thumbnail of F_3188_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
F_3188_Abstrak.pdf

Download (70kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/222588

Abstract

Senyawa 2,4-diklorobenzoiltiourea memiliki struktur serupa senyawa barbiturat yang diketahui memiliki efek antikejang dan gugus tioureida asiklik yang juga berperan sebagai antikejang sehingga dilakukan penelitian untuk mengetahui efektivitas antikejang dari senyawa 2,4-diklorobenzoiltiourea pada mencit putih jantan (Mus Muscullus) dengan menggunakan alat Maximum Electroshock Seizure (MES). Pada penelitian ini digunakan 40 ekor mencit dan dibagi menjadi 4 kelompok : kelompok kontrol diberi suspensi CMC Na 1,0 %, kelompok pembanding diberi Fenobarbital Na 26 mg/kg BB mencit, kelompok uji I diberi suspensi senyawa 2,4-diklorobenzoiltiourea dosis 25 mg/kg BB mencit dan kelompok uji II diberi suspensi senyawa 2,4-diklorobenzoiltiourea dosis 50 mg/kg BB mencit secara oral 0,5 ml/25 g BB mencit dengan waktu aktivitas puncak pada 30 menit. Diinduksi kejang dengan alat MES 50,0 mA selama 0,2 detik. Efek antikejang ditandai dengan penurunan durasi kejang dari total kejang tonik, klonik dan tonik-klonik.Total durasi kejang rata-rata pada kelompok kontrol 32,22 detik, kelompok pembanding 22,82 detik, kelompok uji I 22,62 detik dan kelompok uji II 22,68 detik. Berdasarkan analisa statistik (Anova oneway) dari hasil penelitian ini senyawa 2,4-diklorobenzoiltiourea mempunyai efek antikejang terhadap mencit dengan dosis 25 mg/kg BB mencit dan 50 mg/kg BB mencit yang memiliki kekuatan yang sama dengan pembanding Fenobarbital Na dosis 26 mg/kg BB mencit.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Diklorobenzoil Tiourea, Mus Muscullus, Electroshock Seizure
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Faculty of Pharmacy > Department of Pharmacy
Depositing User: Karyono
Date Deposited: 05 May 2014 07:43
Last Modified: 05 May 2014 07:43
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/12902

Actions (login required)

View Item View Item