Pengaruh Ekstrak Air Daun Kemangi Hutan (Ocimum Sanctum Linn.) Terhadap Aktivitas Motorik Spontan Pada Mencit Putih Jantan Dan Betina

Sugiarti, Erri (1999) Pengaruh Ekstrak Air Daun Kemangi Hutan (Ocimum Sanctum Linn.) Terhadap Aktivitas Motorik Spontan Pada Mencit Putih Jantan Dan Betina. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of F_773_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
F_773_Abstrak.pdf

Download (53kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/151108

Abstract

Telah dilakukan penelitian pengaruh pemberian ekstrak air daun kemangi hutan (Ocimum sanctum Linn) terhadap aktivitas motorik spontan pada mencit putih jantan dan betina dengan 3 metode, yaitu : Uji Hole Board, Uji Evasi dan Uji Traksi. Dari penelitian yang dilakukan didapatkan hasil bahwa pada pemberian ekstrak air daun kemangi hutan (Ocimum sanctum Linn) pada konsentrasi 30 %, 50 %, 70 % dan 90 % yang diberikan sebanyak 0,2 ml / 20 g BB menunjukkan penurunan aktivitas motorik spontan secara bermakna dibandingkan dengan kontrol pada Uji Hole Board, Uji Evasi dan Uji Traksi. Sebagai kontrol diberikan air suling 0,2 ml /20 g BB sedangkan pembanding diberikan diazepam dengan dosis 1,5mg/kg BB. Pada Uji Traksi dari data pengamatan dan perhitungan statistik didapatkanperbedaan bermakna efef penurunan aktivitas motorik spontan antara mencit putih jantan dan betina antar konsentrasi ekstrak air. Pada Uji Hole Board dan Uji Evasi dari data pengamatan dan perhitungan statistik didapatkan perbedaan tidak bermakna efek penurunan aktivitas motorik spontan antara mencit putih jantan dan betina antar konsentrasi ekstrak air.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Faculty of Pharmacy > Department of Pharmacy
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 06 May 2014 06:51
Last Modified: 06 May 2014 06:51
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/13148

Actions (login required)

View Item View Item