Uji Efektivitas Deodoran Sediaan Roll-On Berbasis Carbopol yang Mengandung Hidrosol Daun Beluntas (Pluchea indica (L.)Less) Secara in Vivo

Arimanus, Renny Ell (2007) Uji Efektivitas Deodoran Sediaan Roll-On Berbasis Carbopol yang Mengandung Hidrosol Daun Beluntas (Pluchea indica (L.)Less) Secara in Vivo. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of F_2357_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
F_2357_Abstrak.pdf

Download (8kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/133683

Abstract

Telah dilakukan uji efektivitas deodoran sediaan roll-on berbasis carbopol yang mengandung bahan aktif hidrosol daun beluntas (Pluchea indica (L.) Less). Hidrosol didapatkan dengan cara destilasi daun beluntas dengan alat destilasi dengan air. Hidrosol yang diperoleh diformulasi dalam sediaan deodoran roll-on dalam basis carbopol kemudian di uji efektivitasnya secara in vivo dengan metode kromatografi gas. Hasil penelitian dan analisis statistik menunjukkan bahwa pada pemberian sediaan deodoran roll-on formula A lebih efektif dari sediaan deodoran roll-on formula A1, deodoran roll-on formula B lebih efektif dari sediaan deodoran roll-on formula B1, dan sedian deodoran formula B lebih efektif dari sediaan deodoran roll-on formula A. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa sediaan deodoran formula B lebih efektif dari sediaan deodoran roll-on formula A. Kata kunci: Deodoran; Carbopol; Hidrosol; Beluntas (Pluchea indica (L.) Less.); in vivo; Kromatografi Gas.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: 1
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Faculty of Pharmacy > Department of Pharmacy
Depositing User: Lasi 193031
Date Deposited: 06 May 2014 06:58
Last Modified: 06 May 2014 06:58
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/13152

Actions (login required)

View Item View Item