Putra, Indra Nugraha (2011) Disolusi Terbanding Tablet Alopurinol dari Produk Obat Generik Berlogo Terhadap Produk Obat Inovator dalam Larutan Hcl Ph 1,2. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
F_3288_Abstrak.pdf Download (833kB) | Preview |
Abstract
Alopurinol merupakan salah satu obat yang sukar larut dalam air, sehingga memerlukan uji ekivalensi in vitro. Pada penelitian ini dilakukan uji disolusi terbanding Tablet Alopurinol dari produk obat generik berlogo terhadap produk inovator yang berfungsi sebagai pembanding dalam larutan HCl pH 1,2. Larutan HCl pH 1,2 merupakan simulasi dari kondisi pH cairan lambung. Penentuan laju disolusi alopurinol dilakukan dengan menggunakan metode paddle atau alat tipe 2 pada kecepatan pengadukan 50 rpm dengan suhu 37o ± 0,5o C dan parameter yang diamati adalah faktor kemiripan dan efisiensi disolusi. Hasil penelitian didapatkan bahwa produk obat generik berlogo tidak ekivalen dengan produk inovator dengan nilai faktor kemiripan 26,40. Nilai efisiensi disolusi produk obat generik berlogo dan produk inovator berturut-turut adalah 55,50% dan 79,76% yang setelah diuji secara statistika menunjukkan bahwa ada perbedaan yang signifikan antara produk obat generik berlogo dengan produk inovator.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Alopurinol, Disolusi Terbanding, Larutan HCL pH 1,2 |
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Divisions: | Faculty of Pharmacy > Department of Pharmacy |
Depositing User: | Karyono |
Date Deposited: | 06 May 2014 11:24 |
Last Modified: | 06 May 2014 11:24 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/13256 |
Actions (login required)
View Item |