Pembuatan Sistem Informasi Manajemen Perusahaan Perawatan Air Conditioner X

FIRMAN K., HEZKY (2011) Pembuatan Sistem Informasi Manajemen Perusahaan Perawatan Air Conditioner X. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of TI_1506_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
TI_1506_Abstrak.pdf

Download (45kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/226361

Abstract

Berkembangnya teknologi terutama di bidang informasi, maka sebuah perusahaan secara tidak langsung akan terkena dampaknya. Dalam kebutuhannya terhadap informasi, suatu perusahaan harus dapat menyediakan suatu sistem menangani segala kebutuhannya seperti penyimpanan data, transaksi jual beli dan sebagainya. PT “X” adalah perusahaan yang bergerak di bidang jasa perawatan AC yang bekerjasama dengan Universitas Surabaya. Pada pelaksanaannya PT “X” mempekerjakan karyawan untuk merawat serta memperbaiki kerusakan yang ada. Karyawan ini bekerja berdasarkan laporan yang ada. Gaji yang diterima karyawan sesuai dengan jumlah masuk dan jumlah lembur. Karyawan bertugas untuk melakukan perawatan berskala terhadap AC. Dan bila ada kerusakan komponen, karyawan melaporkan komponen yang rusak ke administrasi. Dalam menangani hal-hal tersebut PT “X” kesulitan mengatur data karena sistem yang dipakai masih bersifat konvensional atau masih memakai kertas untuk mencatat data. Manajer pun kesulitan dalam melihat melihat laporan dari proses- proses kegiatan perusahaan. Data yang banyak serta kurangnya keteraturan membuat human error semakin besar dalam pengolahan data. Hal ini membuat banyak kerugian bagi PT “X”. Untuk menyelesaikan masalah-masalah tersebut, maka dibuatlah aplikasi sistem informasi manajeme n untuk PT “X”. Aplikasi ini membantu PT “X” dalam mengatur data inventaris UBAYA, inventaris gudang, perawatan AC, pengabsenan karyawan, dan penggajian karyawan. Setelah semua proses diimplementasikan, dilakukan proses verifikasi dan validasi yang memberikan hasil bahwa sistem informasi manajemen perusahaan perawatan air conditioner “X” yang telah dibuat sudah memenuhi kebutuhan sistem yang diharapkan, selain itu sistem info rmasi manajemen ini juga dapat membantu perusahaan PT “X” dalam mempercepat aliran informasi-informasi yang dibutuhkan dan memperoleh informasi yang akurat mengenai kegiatan perusahaan, memudahkan perusahaan PT “X” dalam pengelolaan data perusahaan dan gaji karyawan serta pengawasan kinerja karyawan, memudahkan manajer dalam mengawasi kinerja karyawan, memudahkan administrasi dalam mengelola data perusahaan dan membuat laporan perusahaan dan memudahkan karyawan dalam mendapatkan informasi detail pekerjaan dan gaji yang diterimanya

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Sistem Informasi, Perawatan AC
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Informatic
Depositing User: Radiyanti 201032
Date Deposited: 08 May 2014 07:39
Last Modified: 08 May 2014 07:39
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/13607

Actions (login required)

View Item View Item