Aplikasi Fraud Auditing untuk Mendeteksi Adanya Fraud Dalam Pemberian Kredit pada PT. BPR X di Bojonegoro

Ibnu, Puji Rahayu (2000) Aplikasi Fraud Auditing untuk Mendeteksi Adanya Fraud Dalam Pemberian Kredit pada PT. BPR X di Bojonegoro. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of AK_1460_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
AK_1460_Abstrak.pdf

Download (76kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/153344

Abstract

Dalam menghadapi berbagai macam kecurangan di dalam dunia usaha, setiap badan usaha dituntut untuk semakin memperhatikan pengendalian internalnya. Pengendalian internal ini merupakan hal yang penting dalam pelaksanaan kegiatan operasional sehingga badan usaha perlu melakukan penilaian terhadap pengendalian internal yang ada dalam badan usaha. Hal ini bertujuan untuk memberikan informasi kepada pihak manajemen dalam menjalankan kegiatan operasional badan usaha. Pengendalian internal yang baik dapat digunakan sebagai sarana untuk menjaga asset atau kekayaan badan usaha. Oleh karena itu suatu pengendalian internal badan usaha itu perlu dilakukan sejak dini yaitu pada saat badan usaha mulai beroperasi. Juga perlu dilakukan penilaian kembali atas pengendalian internal yang telah dilakukan untuk mengetahui apakah masih relevan atau tidak. Apabila tidak relevan, maka penilaian kembali atas pengendalian internal dapat memberikan suatu informasi yang cepat dan tepat untuk tindakan perbaikan. Akhir-akhir ini semakin banyak kasus kecurangan yang terjadi yang disebabkan oleh lemahnya sistem pengendalian badan usaha. Dengan adanya sistem pengendalian yang lemah. Pihak-pihak yang ada dapat memanfaatkan kesempatan tersebut untuk melakukan kecurangan. Fraud Auditing dapat digunakan sebagai alat bantu untuk mendeteksi adanya kecurangan yang terjadi dalam badan usaha sehingga dapat dilakukan suatu tindakan untuk mengamankan asset atau kekayaan badan usaha. Tujuan dari fraud auditing ini adalah untuk mengetahui dengan cepat tentang sebab-sebab terjadinya kecurangan sehingga dapat diambil suatu tindakan perbaikan sebelum badan usaha mengalami kerugian besar. Untuk memperoleh hasil pengendalian yang lebih akurat maka perlu diterapkan adanya suatu pengukuran dari penilaian kembali terhadap pengendalian internal yang telah dijalankan, sehingga apabila terjadi penyimpangan terhadap pengendalian internal badan usaha dapat diketahui secara pasti besarnya penyimpangan tersebut. Selain itu juga berguna untuk memberikan informasi yang diperlukan untuk pengambilan keputusan oleh pihak manajemen.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Accounting
Depositing User: Lasi 193031
Date Deposited: 16 May 2014 03:25
Last Modified: 16 May 2014 03:25
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/14334

Actions (login required)

View Item View Item