Pembuatan Aplikasi Al-Qur'an dan Terjemahannya untuk Ponsel yang Berbasis Android

THAMRIN, M EKY JULIANSYAH (2014) Pembuatan Aplikasi Al-Qur'an dan Terjemahannya untuk Ponsel yang Berbasis Android. [Undergraduate thesis]

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/235847

Abstract

Android merupakan sistem operasi pada perangkat mobile yang sedang berkembang pesat saat ini. Aplikasi Android yang hadir semakin beragam karena Android merupakan sistem operasi yang bersifat Open Source. Dengan beragamnya aplikasi yang terdapat pada Android membuat ponsel menjadi salah satu media untuk membantu kehidupan sehari – hari khususnya untuk membaca Al-Qur’an. Saat ini aplikasi Al-Qur’an yang ada berisi ayat dan terjemahannya, untuk fitur pencarian pada aplikasi Al-Qur’an sangat diperlukan karena untuk memudahkan pengguna menuju surah, ayat dan juz yang ingin dibaca. Namun tidak semua aplikasi Al-Qur’an yang sudah ada memiliki fitur ini, kemudian ada fitur pencarian riwayat para Nabi yang memudahkan pengguna untuk mengetahui sejarah dari para Nabi sejak dilahirkan sampai meninggal. Dari permasalahan tersebut ingin dibuat tugas akhir yang bertujuan untuk mengatasi masalah pencarian untuk surah, ayat, juz dan riwayat para Nabi pada aplikasi Al-Qur’an di Android. Pemecahan masalah yang digunakan adalah dengan membuat aplikasi Al-Qur’an dan terjemahan pada ponsel yang berbasis Android. Pembuatan aplikasi ini dilakukan dengan menggunakan Java, Android API 16, dan API 17. Dari hasil uji coba yang telah dilakukan, pengguna dapat melakukan proses pencarian surah, ayat, juz dan riwayat para Nabi dengan lebih mudah, dan dapat mengetahui riwayat dari para Nabi yang sudah terjadi. Dengan demikian permasalahan proses pencarian surah, ayat, juz dan riwayat para Nabi pada aplikasi Al-Qur’an dan terjemahan di Android dapat diatasi.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Systems Information, Android, Al-Quran
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Informatic
Depositing User: Eko Wahyudi 197013
Date Deposited: 21 May 2014 05:56
Last Modified: 21 May 2014 05:56
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/14837

Actions (login required)

View Item View Item