SOEPRAYOGI, ALVINA (2011) Studi Hubungan Profitabilitas, Liabilitas, Dividen, dan Ukuran Perusahaan dengan Kecenderungan Income Smoothing pada Badan Usaha yang Terdaftar di BEI Periode 2007-2009. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
AK_2911_Abstrak.pdf Download (59kB) | Preview |
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh profitabilitas, tingkat hutang, tingkat dividen dan ukuran perusahaan terhadap kecenderungan praktik income smoothing pada badan usaha yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia. Faktor-faktor yang diuji adalah profitabilitas, liabilitas, dividen, dan ukuran perusahaan. Index Eckel digunakan untuk menentukan apakah perusahaan tergolong dalam pelaku tindak income smoothing atau tidak. Variabel independen yang digunakan yaitu return on equity, debt ratio, dividend payout ratio, dan total assets. Variabel status yang digunakan dalam penelitian ini adalah net income, operating income, dan earnings per share. Penelitian ini memakai sampel 114 badan usaha yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, dengan periode antara tahun 2007-2009.hipotesis yang akan diuji menggunakan binary logistic regression. Hipotesis pertama yang digunakan untuk menguji hubungan profitabilitas dengan praktik income smoothing. Hipotesis yang kedua menguji hubungan liabilitas dengan praktik income smoothing. hipotesis yang ketiga digunakan untuk menguji hubungan dividen dengan praktik income smoothing. Hipotesis yang keempat digunakan untuk menguji hubungan ukuran perusahaan dengan praktik income smoothing. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini menunjukkan bahwa beberapa perusahaan yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia melakukan praktik income smoothing. Binary logistic regression menunjukkan bahwa dividen tidak berpengaruh signifikan terhadap praktik income smoothing. Sedangkan profitabilitas, liabilitas dan ukuran perusahaan yang berpengaruh signifikan terhadap praktik income smoothing.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Income Smoothing, Profitabilitas, Liabilitas, Dividen, Ukuran Perusahaan |
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | Faculty of Business and Economic > Department of Accounting |
Depositing User: | Sugiarto |
Date Deposited: | 21 May 2014 07:00 |
Last Modified: | 21 May 2014 07:00 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/14869 |
Actions (login required)
View Item |