Analisis Perdarahan Saluran Cerna pada Penderita Stroke Iskemik yang Mendapat Terapi Antiplatelet di Rumah Sakit Umum Provinsi NTB

Sari, Andang (2011) Analisis Perdarahan Saluran Cerna pada Penderita Stroke Iskemik yang Mendapat Terapi Antiplatelet di Rumah Sakit Umum Provinsi NTB. Masters thesis, University of Surabaya.

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/224351

Abstract

Stroke merupakan penyebab kecacatan dan kematian utama di Indonesia. Prevalensi stroke di NTB berdasarkan profil kesehatan nasional cukup tinggi bahkan melebihi angka nasional yaitu sebesar 13 : 8,3 kejadian stroke per 1000 penduduk. Stroke iskemik adalah stroke akibat adanya hambatan aliran darah ke otak karena peningkatan kadar platelet dan salah satu strategi terapi stroke adalah pemberian antiplatelet. Namun, penggunaan antiplatelet sering dikaitkan dengan keluhan pada saluran pencernaan, mulai dari dispepsia ringan sampai dengan perdarahan saluran cerna yang mengancam jiwa. Penelitian ini dibuat dengan rancangan prospective cohort study selama 12 minggu untuk mengetahui pengaruh penggunaan antiplatelet terhadap perdarahan saluran cerna pada penderita stroke iskemik yang menjalani terapi di RSUP NTB. Terdapat pengaruh penggunaan antiplatelet terhadap kejadian perdarahan saluran cerna pada penderita stroke iskemik yang mendapat terapi antiplatelet. Antiplatelet golongan ASA tidak bersalut, berpengaruh secara bermakna terhadap perdarahan saluran cerna pada penderita stroke iskemik (RR = 2,40; CI 95 % 1,28 - 4,52). Faktor predisposisi (rokok, alkohol dan kopi aktif) berpengaruh secara bermakna terhadap perdarahan saluran cerna dibandingkan penderita yang tidak memiliki faktor predisposisi. Orang tua merupakan kelompok risiko tinggi perdarahan saluran cerna. Jenis kelamin penderita, golongan antiplatelet dan dosis antiplatelet (ASA) tidak berpengaruh secara bermakna terhadap perdarahan saluran cerna penderita stroke iskemik pada penelitian ini. Penggunaan kombinasi antiplatelet tidak berpengaruh secara bermakna, namun penggunaan kombinasi yang aman sangat dipengaruhi oleh bentuk sediaan ASA. Disarankan penelitian sejenis secara randomized control trial dengan metode penilaian secara endoskopi untuk mengurangi kesalahan penelitian. Antiplateelet yang lebih aman perlu dipertimbangkan masuk dalam DPHO Askes.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Stroke, Peredaran Saluran Cerna, Antiplatelet, Aspilets, Clopidogrel, ASA, ADP
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Postgraduate Programs > Master Program in Clinical Pharmacy
Depositing User: Eko Wahyudi 197013
Date Deposited: 22 May 2014 07:45
Last Modified: 22 May 2014 07:45
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/15119

Actions (login required)

View Item View Item