Pembuatan Sistem Informasi Ekspedisi Muatan Kapal Laut Di U.D. X

Hendriati, Livana (2005) Pembuatan Sistem Informasi Ekspedisi Muatan Kapal Laut Di U.D. X. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of TI_643_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
TI_643_Abstrak.pdf

Download (55kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/137286

Abstract

Ekspedisi Muatan Kapal Laut (EMKL) merupakan perusahaan yang menyediakan layanan mengirimkan barang antar pulau ataupun dalam satu pulau itu sendiri dengan menggunakan peti kemas (kontainer) sebagai media penyimpanan barang dan menggunakan kapal laut untuk mengirimkan barang tersebut ke tempat tujuan. Bidang usaha U.D. "X" meliputi jasa pengiriman barang dengan menggunakan peti kemas dan kapal laut dalam mengirimkan barang. Proses yang terjadi dalam sistem adalah proses transaksi pengiriman barang, transaksi penerimaan, transaksi pembayaran biaya(fee) ke rekanan ekspedisi, transaksi sewa kontainer, kapal dan kuli serta pembuatan laporan keuangan. Berdasarkan pengalaman yang terjadi selama ini pada U.D. "X" dalam menjalankan usahanya, sering terjadi kesalahan pada pengelolaan data dan perhitungan keuangan yang disebabkan oleh kelalaian ataupun ketidaksengajaan. Adapun salah satu kesalahan yang sering terjadi selama ini, misalnya saja ada jenis barang tertentu yang sudah pemah dikirim sebelumnya dan memiliki ukuran sama, pada pengiriman berikutnya ternyata ukurannya berubah, dikarenakan kesalahan orang lapangan yang menghitung. Begitu juga yang terjadi pada perhitungan ukuran yang dilakukan secara manual, karena kesalahan mengalikan ataupun menjumlahkan dapat mengakibatkan kerugian yang ditanggung baik oleh usaha dagang itu sendiri ataupun pelanggan dari usaha dagang tersebut. Akibat dari kesibukan kegiatan operasional perusahaan dan data yang perlu diolah banyak, seringkali laporan keuangan U.D. "X" harus tertunda selama periode waktu yang cukup lama. Permasalahan ini menghambat kinerja usaha dari U.D. "X" dan dapat merugikan usaha. Atas pertimbangan di atas maka dibuatkan suatu perangkat lunak yang kiranya dapat membantu U.D. "X" dalam menjalankan usahanya. Sistem yang baru dapat mengurangi kesalahan yang sering terjadi akibat kelalaian manusia dan membantu efisiensi waktu dalam pencatatan transaksi yang terjadi serta dapat menghasilkan laporan yang dibutuhkan.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Informatic
Depositing User: Radiyanti 201032
Date Deposited: 02 Jun 2014 04:30
Last Modified: 02 Jun 2014 04:30
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/15587

Actions (login required)

View Item View Item