Pengakuan Pendapatan Atas Penjualan Cicilan Dalam Menunjang Penyajian Laporan Keuangan Yang Layak Pada PT. X Di Sidoarjo

Tjiongan, Henny Rosiana (1997) Pengakuan Pendapatan Atas Penjualan Cicilan Dalam Menunjang Penyajian Laporan Keuangan Yang Layak Pada PT. X Di Sidoarjo. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of AK_752_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
AK_752_Abstrak.pdf

Download (95kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/154083

Abstract

Dalam era pembangunan di Indonesia dewasa ini, sangat dirasakan bahwa dunia perekonomian dan dunia usaha semakin berkembang, di mana perkembangan yang telah dicapai sekarang ini dapat dilihat dari pemhangunan-pembangunan yang sedang giat dilaksanakan di segala bidang. Dan dengan meningkatnya pembangunan, menyebabkan semakin meningkatnya kesejahteraan dan taraf hidup masyarakat. Kebutuhan akan sarana transportasi semakin tidak dapat dipisahkan dari kebu~ masyarakat dan menjadi suatu ke~utuhan yang perlu dipenuhi. Dihandingkan dengan kendaraan bermotor roda empat, kendaraan bermotor roda dua lebih menjadi sasaran masyarakat, hal ini disebabkan karena harganya yang masih terjangkau. Di samping itu, para penjualpun berusaha memberikan berbagai kemudahan bagi masyarakat, diantaranya adalah dengan melaksanakan penjualan cicilan, di mana pembeli tidak hams membayar sekaligus melainkan pembeli dapat mengangsurnya dalam beberapa kali. Selain itu, berbagai kemudahan yang diberikan penjual kepada pembeli juga bertujuan untuk memenangkan persaingan yang semakin ketat. Aktivitas penjualan pada badan usaha dagang merupakan tulang punggung dari semua kegiatan operasi badan usaha serta merupakan penunjang kelangsungan hidup badan usaha karena dari aktivitas penjualan inilah badan usaha memperoleh pendapatan. Dengan tujuan untuk memperkenalkan cara pencatatan dan pengakuan pendapatan pada transaksi penjualan cicilan, memperdalam pengetahuan teoritis maupun untuk menambah wawasan,penyusunan skripsi ini dilakukan dengan cara analisis masalah yang didasarkan pada teori-teori yang ada.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Accounting
Depositing User: Eko Setiawan 194014
Date Deposited: 03 Jun 2014 06:35
Last Modified: 24 Mar 2021 14:44
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/15713

Actions (login required)

View Item View Item