Penerapan Database Management System (DBMS) Guna Meningkatkan Pengendalian Internal pada Sistem Operasional Produksi dan Sistem Logistik di Pertamina Sub Unit Dok Sorong - Irian Jaya

Prasetya, Antonius Teguh (2005) Penerapan Database Management System (DBMS) Guna Meningkatkan Pengendalian Internal pada Sistem Operasional Produksi dan Sistem Logistik di Pertamina Sub Unit Dok Sorong - Irian Jaya. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of AK_1869_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
AK_1869_Abstrak.pdf

Download (88kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/152999

Abstract

Perubahan dan perkembangan yang terjad dalam dunia bisnis baik itu pelaku bisnis maupun praktek bisnis, seperti sebuah pedang bermata dua yang dapat menciptakan peluang bisnis bagi siapapun yang siap menghadapi perubahan tersebut dan ancaman bagi yang tidak siap. Kondisi persaingan bisnis yang semakin ketat dan kompleks menyebabkan manajemen membutuhkan informasi yang cepat, tepat, dan dapat di andalk:an untuk mengambil keputusan bisnis yang tepat pula. Petamina Dok Sorong-Irian Jaya yang bergerak di bidang pelayanan jasa perbaikan kapal (Docking Repair & Running Repair) mulai dihadapkan pada persaingan yang berat dengan galangan-galangan kapal baik di Indonesia barat, tengah maupun timur, sehingga dituntut untuk melakukan berbagai manajemen dalam tubuh perusahaan agar lebih efisien dan efektif. Perbaikan system informasi Pertamina Dok Sorong hams disesuaikan dengan perkembangan dunia bisnis yang ada saat ini agar dapat mendukung pencapaian visi, misi dan tujuan perusahaan. Perbaikan system informasi pertamina dok sorong tidak terlepas dari adanya perubahan status badan usaha yang merupakan Cost Center menjadi sebuah Profit Center yang menuntut perusahaan untuk meningkatkan efesiensi dan efektifitas kerja. Sistem informasi yang diterapkan hams dapat meningkatkan pengendalian internal perusahaan yang mencakup tersedianya informasi yang tepat, cepat dan dapat diandalkan, menjaga asset/ harta perusahaan, dipatuhinya kebijakan manajemen dan meningkatkan efesiensi dan efektifitas kerja. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisa efektifitas system informasi manual untuk mendukung perusahaan mencapai tujuannya, baik itu kemampuan system untuk memberikan informasi yang dibutuhkan manajemen secara cepat dan tepat maupun kemampuan system informasi untuk menjaga dan melindungi asset Pertamina Dok Sorong. Selain itu juga, penerapan Sistem Informasi Komputerisasi yang tepat untuk menunjang tercapainya visi, misi dan tujuan Pertamina Dok Sorong. Obyek penelitian skripsi ini adalah Sub Unit Pertamina Dok Sororng yang bergerak di Bidang Perbaikan Kapal (Docking Repair dan Running Repair) serta Pengusahaan Jasa Sewa Alat Apung di Sorong Irian Jaya, dimana penelitian di fokuskan pada Sistem Informasi Logistik Dan Sistem Informasi Produksi/ Operasional. Dari hasil analisa diketahui bahwa untuk dapat menjadi sebuah Strategic Business Unit yang Profit Oriented dan agar dapat bersaing dengan galangan lain atau bahkan merebut serta memperluas pangsa pasar yang sudah ada Pertamina Dok Sorong membutuhkan sebuah system informasi yang dapat menjamin ketersediaan informasi bisnis dan akuntansi yang akurat, cepat, tepat waktu dan dapat dipercaya, mampu menjaga dan melindungi harta perusahaan, menjamin dipatuhinya kebijakan manajemen dan menciptakan iklim kerja yang efektif dan efesien. Sistem infonnasi manual yang selama ini diterapkan ternyata tidak mampu menyediakan informasi 111 yang tepat, cepat dan akurat, tidak mampu menjaga harta perusahaan, tidak mampu menciptakan iklim keija yang efektif dan efisien dan tidak mampu menjamin dipatuhinya kebijakan manajemen yang secara keseluruhan berarti system informasi manual tidak mampu menunjang dan mendukung perusahaan untuk mencapai visi, misi dan tujuannya sebagai sebuah Strategic Business Unit yang berorientasi profit.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Accounting
Depositing User: Suwardi 193009
Date Deposited: 04 Jun 2014 08:09
Last Modified: 04 Jun 2014 08:09
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/15839

Actions (login required)

View Item View Item