Implementasi Pengendalian Kualitas Proses Produksi Menggunakan Metode Statistika Pada Jhohans Bakery Sidoarjo

WIJAYA, IVAN PUTRA (2012) Implementasi Pengendalian Kualitas Proses Produksi Menggunakan Metode Statistika Pada Jhohans Bakery Sidoarjo. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of M_5243_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
M_5243_Abstrak.pdf

Download (63kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/230492

Abstract

Dari berbagai jenis makanan yang ditawarkan di Indonesia, salah satu makanan yang sudah dikenal sejak dulu adalah roti. Roti dirasa sudah cukup mengenyangkan karena mengandung karbohidrat yang terdapat dalam tepung terigu yang digunakan sebagai bahan dasarnya. Karena memiliki kandungan yang sama dengan nasi, maka dengan memakan roti saja untuk sarapan dapat mengenyangkan dan menyediakan energi yang cukup bagi tubuh. Salah satu produsen di Sidoarjo adalah Jhohans Bakery. Jhohans Bakery sebenarnya telah melakukan tindakan-tindakan untuk meningkatkan kualitas rotinya, namun masih terdapat kecacatan yang tinggi dalam proses produksi Roti Tawar Manis. Oleh sebab itu perlu dilakukan pengendalian kualitas metode statistik dalam proses produksinya agar dapat mengurangi produk cacat yang ada. Alat-alat pengendalian kualitas yang digunakan dalam penelitian ini adalah Check Sheet, Diagram Pareto, Control Chart (p-chart), Diagram Sebab Akibat, Tabel FMEA (Failure Mode Effect Analysis) dan Matriks Pugh. Dari hasil penelitian menggunakan alat-alat kendali kualitas menunjukkan bahwa produksi Roti Tawar Manis masih diluar batas kendali. Sehingga perlu dilakukan beberapa tindakan agar dapat mengurangi jumlah produk cacat, check sheet yang baru sebaiknya diisi setiap hari serta pencatatan dilakukan di setiap tahap produksi. Selanjutnya Jhohans Bakery memilih konsep yang memungkinkan untuk diterapkan melalui matriks pugh. Konsep tersebut didapat dari analisis yang dilakukan menggunakan tabel Failure Mode Effect Analysis yang mengacu pada diagram sebab akibat. Beberapa konsep yang akan diterapkan Jhohans Bakery yaitu memperketat pengawasan terhadap karyawan, memberikan sanksi, pemeriksaan stok bahan baku, membersihkan peralatan setelah digunakan, memberikan check sheet pada setiap tahap, dan memberikan exhaust fan.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Pengendalian Kualitas, Metode Statistik, Peningkatan Kualitas
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Management
Depositing User: Moch. Ali Syamsudin 197011
Date Deposited: 05 Jun 2014 02:10
Last Modified: 05 Jun 2014 02:10
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/15881

Actions (login required)

View Item View Item