Pengaruh Rasio Keuangan dalam Memprediksi Kondisi Financial Distress Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode 2006-2008

Purwati, Dewi (2010) Pengaruh Rasio Keuangan dalam Memprediksi Kondisi Financial Distress Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode 2006-2008. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of AK_2805_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
AK_2805_Abstrak.pdf

Download (48kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/154943

Abstract

Penelitian ini termasuk basic research, karena peneliti ingin membuktikan hipotesis kerja apakah rasio-rasio keuangan dapat digunakan untuk mengetahui financial distress perusahaan pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2006- 2008. Penelitian ini menindaklanjuti penelitian Almilia dan Kristijadi (2003) dengan menggunakan metode analisis yang berbeda dan dengan rasio keuangan yang berbeda pula. Penelitian Almilia dan Kristijadi (2003) menggunakan sampel semua perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 1998-2001 dan menggunakan laporan keuangan tahun 2000-2001 sebagai dasar penentuan perusahaan yang mengalami financial distress atau tidak, dan data yang akan diolah merupakan data laporan keuangan tahun 1998-1999. Sedangkan penelitian ini menggunakan sampel 114 perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama tahun 2006-2008. Data-data yang diperoleh diolah dengan menggunakan program komputer Microsoft Excell XP dan SPSS (Statistical Product and Service Solution) 17.0 for Windows. Perusahaan yang mengalami financial distress mempunyai karakteristik tertentu. Perusahaan dikatakan mengalami financial distress jika 2 tahun mengalami laba bersih (net income) negatif berturut-turut dan tidak membagikan deviden lebih dari 1 tahun. Pengujian statistik yang dilakukan meliputi: pertama memverifikasi variabel independen (rasio keuangan) yang mungkin berpengaruh pada variabel dependen (kondisi finansial) untuk penyaringan awal. Kedua, analisis regresi logistik ada 2 tahap uji hipotesis yang peneliti lakukan yaitu Uji terhadap model dimana dibagi menjadi 2 diantaranya Uji Rasio Likelihood (Omnibus Test) dan Uji Wald. Setelah dilakukan kedua uji tersebut maka dilakukan Goodness of Fit (ukuran kebaikan model) dimana dibagi menjadi 3 yaitu Pseduo R Square (Pseudo R2), Ketepatan klasifikasi, dan Uji Hosmer-Lemeshow (HLT). Hasil penelitian mengidentifikasi hubungan antara rasio keuangan dan kondisi financial distress perusahaan. Jadi, analisis rasio keuangan mampu dijadikan sebagai alat prediksi terhadap kondisi financial distress perusahaan. Berdasarkan nilai koefisien regresi logistik dapat diketahui bahwa variabel rasio keuangan yang paling dominan dalam menentukan financial distress suatu perusahaan adalah Quick Ratio dan variabel rasio keuangan yang lain tidak berpengaruh signifikan dalam menentukan kondisi financial distress suatu perusahaan.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Rasio Keuangan, Financial Distress, Bursa Efek
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Accounting
Depositing User: Lasi 193031
Date Deposited: 25 Jun 2014 03:57
Last Modified: 25 Jun 2014 03:57
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/18361

Actions (login required)

View Item View Item