Studi Deskriptif Experiential Marketing Jejaring Sosial Facebook Berdasarkan Persepsi Pengguna di Surabaya

Putra, Sie To Holip Juwanto Dwi (2010) Studi Deskriptif Experiential Marketing Jejaring Sosial Facebook Berdasarkan Persepsi Pengguna di Surabaya. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of M_4919_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
M_4919_Abstrak.pdf

Download (79kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/154982

Abstract

Penelitian menginformasikan dan menggambarkan penerapan Experiential Marketing pada jejaring sosial Facebook berdasarkan persepsi pengguna di Surabaya. Pengukuran Experiential Marketing berdasarkan lima dimensi yaitu sense experience, feel experience, think experience, act experience, dan relate experience. Jenis penelitian adalah riset deskriptif. Sumber data yang digunakan adalah data primer yakni dengan menyebarkan kuesioner, dan disebarkan kepada 100 responden. Populasi bersifat unidentified dan teknik pengambilan sampel adalah non probability sampling. Cara pengambilan sampel adalah judgemental sampling. Target populasi adalah pengguna Facebook di Surabaya, laki-laki atau perempuan berusia >16 tahun, dengan tingkat pendidikan yang sedang dijalani minimal SMA atau sederajat dan Perguruan Tinggi, berdomisili di Surabaya, minimal mengakses Facebook 3 kali setiap minggu. Penelitian ini menggunakan uji validitas dan uji reliabilitas untuk menguji kesahihan tiap-tiap pernyataan dalam kuesioner serta mengukur kereliabilitas dari pernyataan tersebut. Dalam pengolahan data tersebut menggunkan analisis deskriptif dengan SPSS 15.0 for windows. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini, dari lima dimensi experiential marketing yang telah diteliti pada jejaring sosial Facebook dapat diketahui, dimana semua dimensi memberikan pengalaman melalui panca indera yang tidak terlupakan (memorable experience).

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Experiential Marketing, Jejaring Sosial Facebook, Persepsi Pengguna
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Management
Depositing User: Moch. Ali Syamsudin 197011
Date Deposited: 02 Jul 2014 06:07
Last Modified: 02 Jul 2014 06:07
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/19337

Actions (login required)

View Item View Item