Hubungan Pemanfaatan Media Stimulasi Dengan Kinerja Para Distributor Dalam Bisnis Multilevel Marketing

Setyaningsih, Dian (1999) Hubungan Pemanfaatan Media Stimulasi Dengan Kinerja Para Distributor Dalam Bisnis Multilevel Marketing. [Undergraduate thesis]

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/149037

Abstract

Kinerja adalah proses tingkah laku kerja seseorang sehingga memiliki sesuatu yang menjadi tujuan dari pekerjaan yang dilakukan. Kinerja didalam dunia usaha tidak saja ditentukan oleh faktor-faktor individu melainkan juga lingkungan fisik atau alat-alat kerja, lingkungan sosial atau rekan sekerja dan atasan. Khusus dalam penelitian ini faktor -faktor yang dimaksud dibatasi pada faktor pemanfaatan media stimulasi, jiwa wiraswasta, dan keterlibatan kerja. Dengan asumsi bahwa pemanfaatan media stimulasi berhubungan signifikan terhadap kinerja distributor, maka dilakukan penelitian ini. Tujuannya untuk mengetahui ada tidaknya hubungan pemanfaatan media stimulasi terhadap kinerja para distributor Amway di Network 21. Dalam penelitian ini juga dianalisis hubungan pengaruh variabel bebas tersebut terhadap variabel bergantung. Penelitian ini akan bermanfaat terutama bagi para Distributor sebagai bahan evaluasi kinerja mereka selama ini. Juga bermanfaat bagi Amway Network 21 sebagai masukan untuk meningkatkan program pengembangan usahanya. Penelitian ini termasuk jenis deskiptif korelasional. Sebagai populasinya adalah para Distributor Amway Network 21 Surabaya. Pengumpulan data dilakukan dengan metode angket. Sedangkan data dianalisis dengan statistik rumusan r parsial yang dilengkapi dengan analisis regresi berganda dan uji-t. Hasil yang diperoleh ternyata ada hubungan yang positif signifikan antara variabel pemanfaatan media stimulasi secara mandiri dengan kinerja distributor (rX1.23 = 0,354). Sedangkan variabel jiwa wiraswasta secara mandiri juga berkorelasi positif terhadap kinerja distributor (rX2_13 = 0,319). Demikian juga dengan variabel keterlibatan kerja (rX3.12 = 0,530). Hasil analisis Regresi Berganda (F Hit. = 417.22), sedangkan F Tabel 4.24. Dengan demikian F Hit. jauh lebih besar dari F Tabel, yang berarti secara bersama-sama keseluruhan variabel bebas berpengaruh signifikan terhadap variabel bergantung, yakni kinerja Distibutor. Hasil uji-t menunjukkan bahwa keseluruhan varia bel bebas (X1, X2, dan X3) secara parsial ternyata berpengaruh signifikan terhadap variabel bergantung (Y). Nilai kontribusi masing-masing variabel bebas (X) itu terhadap variabel bergantung (Y) adalah: X1 = 12,5%, X2 = 10, 1%, ~ = 28,1%. Berdasarkan temuan penelitian ini, maka dapat direkomendasikan: 1). kepada para peneliti lain, dimohon untuk melakukan penelitian secara mendalam tentang permasalahan penelitian ini dan dalam jangkauan sam pel yang lebih luas. 2). kepada para Distributor diharapkan dapat memperbaiki kinerjanya dengan mendasarkan diri pada temuan penelitian ini. Di samping itu, kepada perusahaan Amway Network 21 juga dapat memanfaatkan temuan penelitian ini sebagai bahan pertimbangan dalam mengembangkan strategi bisnisnya.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > Department of Psychology
Depositing User: Sugiarto
Date Deposited: 10 Dec 2012 05:47
Last Modified: 02 Oct 2020 07:46
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/1945

Actions (login required)

View Item View Item