Amrullah, Steffi (2011) Pengaruh Corporate Social Responsibility terhadap Efisiensi Entitas Berdasarkan Data Envelopment Analysis (DEA) pada Perusahaan yang Terdaftar di Bei pada Tahun 2007-2009. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
AK_2849_Abstrak.pdf Download (78kB) | Preview |
Abstract
Hubungan Corporate Social Responsibility dengan kinerja perusahaan merupakan topik yang masih menjadi perdebatan di kalangan peneliti. Ada penelitian yang menyimpulkan hubungan yang positif, netral (tidak ada hubungan), serta negatif antara Corporate Social Responsibility dengan kinerja perusahaan. Salah satu komponen kinerja perusahaan adalah efisiensi entitas. Peneliti melakukan penelitian mengenai pengaruh Corporate Social Responsibility terhadap efisiensi entitas berdasarkan Data Envelopment Analysis (DEA) pada perusahaanyang terdaftar di BEI pada tahun 2007 sampai dengan 2009. Peneliti menganalisis efisiensi entitas dengan menggunakan software DEA online yang menghitung efisiensi entitas berdasarkan konsep Data Envelopment Analysis yang dikembangkan oleh Charnes,et al. (1978). Sedangkan CSR dihitung dengan menggunakan variabel dummy yang ditentukan berdasarkan standar pelaporan dari Global Reporting Initiatives. Populasi yang digunakan pada penelitian ini adalah seluruh perusahaan yang terdaftar di BEI pada tahun 2007 sampai dengan tahun 2009. Total populasi pada tahun 2009, 2008, dan 2007 secara berturut-turut adalah 402, 402, dan 383. Untuk melakukan penelitian ini, peneliti mengambil 58 perusahaan yang memenuhi kriteria untuk menjadi sampel. Jadi, total sampel yang digunakan adalah 174 sampel, yang terdiri dari 58 perusahaan dalam kurun waktu 2007 sampai dengan 2009. Data-data dari sampel ini kemudian diolah dengan menggunakan software statistika, yaitu SPSS 18.0. Hasil penelitian ini mendokumentasikan tidak adanya pengaruh Corporate Social Responsibility terhadap efisiensi entitas berdasarkan Data Envelopment Analysis (DEA) pada perusahaan yang terdaftar di BEI pada tahun 2007 sampai dengan 2009. Penelitian ini mendukung penelitianpenelitian yang menemukan bahwa Corporate Social Responsibility tidak mempengaruhi profitabilitas, yang salah satunya dilakukan oleh Aupperle (1985). Profitabilitas memiliki pengaruh terhadap efisiensi entitas. Oleh karena itu, penelitian yang menemukan tidak adanya pengaruh Corporate Social Responsibility terhadap profitabilitas, secara tidak langsung menemukan pula bahwa Corporate Social Responsibility tidak mempengaruhi efisiensi entitas.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Corporate Social Responsibility, Efisiensi Entitas, Data Envelopment Analysis |
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | Faculty of Business and Economic > Department of Accounting |
Depositing User: | Lasi 193031 |
Date Deposited: | 15 Jul 2014 08:03 |
Last Modified: | 15 Jul 2014 08:03 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/19892 |
Actions (login required)
View Item |