Wicaksono, Agustina (2000) Penerapan Fraud Auditing pada Siklus Pembelian untuk Mendeteksi Kemungkinan Terjadinya Kecurangan di PT X Surabaya. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
AK_1441_Abstrak.pdf Download (64kB) | Preview |
Abstract
Pengendalian internal dalam setiap badan usaha sangat penting untuk menghadapi berbagai macam kccurangan yang terjadi pada kegiatan bisnis seperti Fraud audit. Pengukuran dan penilaian kembali terhadap pengendalian internal badan usaha perlu dilakukan untuk memberikan informasi bagi pihak manajemen dalam menjalankan badan usaha. Pengendalian internal yang baik dalam badan usaha dapat digunakan sebagai alat untuk menjaga keamanan harta milik badan usaha. Pengendalian internal yang baik dapat meminimasi kecurangan dan penyelewengan yang terjadi sehingga tujuan badan usaha dapat tercapai. Sistem pengendalian internal yang lemah dapat mengakibatkan kecurangan dan penyelewengan dalam badan usaha. Fraud auditing dapat dijadikan alat untuk mendeteksi kelemahan dari sistem pengendalian internal yang ada dalam badan usaha. Kelemahan dan kecurangan yang dapat dideteksi, maka dapat dilakukan perbaikan untuk membantu badan usaha agar tidak mengalami kerugian yang besar. Maka, agar dapat memperoleh pengendalian internal yang baik bagi suatu badan usaha perlu dilakukan evaluasi. Dari hasil evaluasi tersebut, dapat diketahui apakah pengendalian internal yang dilakukan oleh badan usaha masih relevan atan tidak. Apabila sudah tidak relevan, badan usaha perlu melakukan perbaikan dan penyesuaian agar pengendalian internal yang ada dalam badan usaha dapat tercapai dengan baik.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | Faculty of Business and Economic > Department of Accounting |
Depositing User: | Sugiarto |
Date Deposited: | 22 Dec 2012 02:28 |
Last Modified: | 12 May 2014 09:23 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/2150 |
Actions (login required)
View Item |