Optimalisasi Pengelolaan Sediaan dalam Upaya Meningkatkan Kinerja Siklus Pengeluaran pada UD Sumber Jaya

Kusumawati, Linda (2014) Optimalisasi Pengelolaan Sediaan dalam Upaya Meningkatkan Kinerja Siklus Pengeluaran pada UD Sumber Jaya. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of AK_3513_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
AK_3513_Abstrak.pdf

Download (120kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/237122

Abstract

Setiap badan usaha baik dagang maupun manufaktur memiliki persediaan untuk menjamin kelangsungannya. Hal itu perlu dilakukan dengan menginvestasikan sejumlah uang ke dalamnya. Perusahaan harus mampu mempertahankan sediaan optimum mereka untuk menjamin kebutuhan bagi kegiatan operasional perusahaan, baik secara kuallitas maupun kuantitas. Untuk mempertahankan kualitas dan kuantitas sediaan, badan usaha harus dapat mengelola sediaannya dengan optimal. Kesuksesan suatu badan usaha sangat bergantung pada kemampuan badan usaha tersebut dalam mengelola sediaan yang dimikinya dengan efektif dan efisien. Bukan hanya itu, besar kecilnya keuntungan yang diperoleh perusahaan tidak hanya tergantung dari cara perusahaan dalam mengelola sediaan mereka tetapi juga bagaiman perusahaan dapat meningkatkan kinerja siklus pengeluaran melalui pengelolaan sediaan tersebut. Adanya keterkaitan antara pengelolaan sediaan dengan kinerja siklus pembelian, memotivasi penulis untuk melakukan penelitian ini dengan tujuan untuk mengetahui hubungan sebab akibat antara dua hal tersebut. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan menggunakan metode wawancara, observasi, dan analisis dokumen. Penelitian ini menggunakan objek badan usaha manufaktur yang bergerak dibidang penggilingan padi yaitu UD Sumber Jaya. Penelitian ini dimulai dari menganalisis beberapa masalah yang ada didalam badan usaha dan diakhiri dengan beberapa rekomendasi yang dapat dipertimbangkan oleh pimpinan UD Sumber Jaya untuk meminimalisasi masalah yang ada dalam badan usaha.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Inventory Management, Decision Making
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Accounting
Depositing User: Users 147 not found.
Date Deposited: 11 Dec 2014 06:04
Last Modified: 11 Dec 2014 08:47
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/21720

Actions (login required)

View Item View Item