Hubungan Antara Persepsi Terhadap Sistem Imbalan Prestasi Kerja dan Kominikasi Upline - Downline Dengan Kinerja Distributor Pada Perusahaan Harmoni Dinamik

Kartikawati, RA Dewi Iswari (2004) Hubungan Antara Persepsi Terhadap Sistem Imbalan Prestasi Kerja dan Kominikasi Upline - Downline Dengan Kinerja Distributor Pada Perusahaan Harmoni Dinamik. [Undergraduate thesis]

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/148766

Abstract

Perkembangan dunia industri yang semakin pesat menyebabkan terciptanya suatu sistem yang menguntungkan bagi para konsumen yaitu sistem bertingkat atau yang lebih dikenal sebagai multi-level marketing. Sistem ini lebih menguntungkan bagi konsumen karena konsumen dapat membeli barang tanpa harus pergi ke toko. Perusahaan yang memakai sistem ini harus meningkatkan kinerja distributornya. Dapat diartikan apabila perusahaan ingin bertahan di jaman globalisasi ini maka perusahaan harus dapat memacu distributor untuk menghasilkan kinerja yang lebih tinggi. March, Simon & Katz ( dalam Steers & Porter, 1991 ) berpendapat bahwa apabila pegawai beranggapan bahwa sistem imbalan yang diberikan memadai atau adil maka setiap pegawai (dalam penelitian ini distributor) yang ada dalam perusahaan tersebut akan memiliki kinerja yang cukup tinggi. Selain imbalan menurut Haber ( dalam De Vito, 1997 ) hal yang berpengaruh pada kinerja adalah komunikasi. Komunikasi memegang peranan penting dalam organisasi karena komunikasi dianggap dapat meningkatkan kinerja pegawai. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui hubungan antara persepsi terhadap imbalan prestasi kerja dan komunikasi upline-downline dengan kinerja distributor pada perusahaan HD. Populasi penelitian ini adalah distributor HD di cabang Surabaya. Penelitian ini menggunakan incidental sampling karena menggunakan distributor HD yang dapat ditemui oleh peneliti. Metode pengumpulan data variabel persepsi terhadap imbalan prestasi kerja dan variabel komunikasi upline-downline menggunakan angket tertutup dengan lima pilihan skala sikap, sedangkan data variabel kinerja distributor didapat melalui dokumentasi perusahaan. Pengujian hipotesis penelitian menggunakan teknik Kendals dengan program SPSS 11.05.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > Department of Psychology
Depositing User: Eko Wahyudi 197013
Date Deposited: 12 Feb 2015 04:40
Last Modified: 12 Feb 2015 04:40
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/22799

Actions (login required)

View Item View Item