Perbedaan Komitmenn Organisasi Ditinjau Dari Gaya Kepemimpinan Pada Karyawan

LIONG , CENDIAWATI (1999) Perbedaan Komitmenn Organisasi Ditinjau Dari Gaya Kepemimpinan Pada Karyawan. [Undergraduate thesis]

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/149017

Abstract

Di dalam organisasi, manusia memegang peranan sentral. Jika seseorang masuk dan beketja dalam suatu organisasi maka dibarapkan ia dapat berpartisipasi secara aktif dalam setiap kegiatan organisasinya. Pekerja yang benar·benar menunjukkan komitmen tinggi terhadap nilai-nilai dan tujuan organisasi memiliki kemWJgkinan jauh lebih besar untuk menunjukkan partisipasi dalam setiap kegiatan organisasi. Untuk dapat meningkatkan komitmen peketja terhadap organisasi dibutuhkan seorang pemimpin yang mampu membina komitmen dengan menempatkan para pekerja dalam situasi dan membuka kesempatan bagi mereka untuk mencapai tujuan yang berarti bagi pribadi mereka. Dengan kata lain, pemimpin perlu menciptakan suasana saling percaya dan saling mendukung antara bawahan dan atasan. Dalam hal in4 dibutuhkan seorang pemimpin yang mampu mewujudkan harapan pekerja, memperlakukan mereka sebagai manusia, memberikan pekerjaan dan sarana·sarana yang akan memenuhi kebutuhan dan bukannya merendahkan martabat pekerja, memberikan peluang untuk tumbuh dan belajar terus, memberikan umpan balik: tentang basil pekerjaannya, mampu mengembangkan, melatih dan mengusahakan agar pekerja betah bekerja dalam jangka waktu cukup lama serta bersdia bekerja secara lebih baik demi tercapainya tujuan organisasi (Steers, I 980). Tujuan penelitian ini adalah ingin mengetahui apakah ada perbedaan komibnen terhadap organisasi ditinjau dari kelompok gaya kepemimpinan dengan mengendalikan masa kerja dan pendidikan karyawan. Populasi penelitian ini adalah karyawan Pf HM Sampoema Surabaya. Sampel penelitian berjumlah 69 orang diambil dengan menggunakan teknik "Purposive Sampling" dengan kriteria status karyawan tetap dan berada dalam suatu departemen. Pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner. Analisis data menggunakan teknik analisis kovariansi satu jalur. Hasil analisis statistik menunjukkan bahwa dengan mengendalikan masa ketja dan pendidikan, ada perbedaan komitmen terhadap organisasi ditinjau dari kelompok gaya kepemimpinan {Fo = 3,670 dan p = 0,03 I). Lebih Ian jut diketahui bahwa pengaruh kelompok gaya kepemimpinan lebih besar dibandingkan masa ketja dan pendidikan. Total bobot sumbangan efektif dari kelompok gaya kepemimpinan, masa kerja dan pendidikan terhadap komitmen organisasional adalah 13, 700%; sedangkan 86,300% dipengaruhi oleh faktor lain seperti faktor organisasi secara keselmuhan, faktor kandungan tugas, faktor pribadi dan akumulas filktor pendukung komitmen terbadap organisasi terhadap kelompok gaya kepemimpinan. Dari hasil penelitian ini, hendaknya seorang pemimpin perlu mempertimbangkan gaya kepemimpinannya dengan menyesuaikan gaya kepemimpinan yang hendak diterapkan dengan masa kerja dan tingkat pendidikan bawahannya serta faktor-faktor lain yang dapat mempengaruhi tinggi rendahnya komibnen terhadap organisasi pada masing-masing kelompok.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > Department of Psychology
Depositing User: Sugiarto
Date Deposited: 07 Jan 2013 08:10
Last Modified: 29 Sep 2020 05:11
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/2294

Actions (login required)

View Item View Item