Studi Tentang Korelasi Antara Reaksi Agresi Dengan Frustasi Pada Remaja Siswa Kelas 2 SMA Kristen Petra 3 Tahun 1992 -1993 Surabaya

Sulistyawati, Jeny (1993) Studi Tentang Korelasi Antara Reaksi Agresi Dengan Frustasi Pada Remaja Siswa Kelas 2 SMA Kristen Petra 3 Tahun 1992 -1993 Surabaya. [Undergraduate thesis]

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/148460

Abstract

Penelitian ini mengambil judul "STUDI TENTANG KORELASI ANTARA REAKSI AGRESI DENGAN FRUSTRASI PADA REMAJA KELAS II SMA KRISTEN PETRA 3 PAGI SURABAYA TAHUN 1992-1893". Latar belakang diadakan penelitian ini karena pada saat sekarang ini di mana remaja-remaja banyak melakukan perkelahian antar sekolah atau gang, membunuh, memukul guru, atau kegiatan-kegiatan lainnya yang bersifat agresif baik kata-kata maupun tindakan, ctan semuanya itu dianggap suatu masalah Yang perlu diatasi. Penyebab remaja-remaja itu melakukan reaksi agresi seperti di atas itu, banyak yang mengatakan karena mereka itu mengalami frustrasi baik dari dalam diri remaja itu sendiri maupun dari lingkungan. Pendapat umum yang selalu menghubungkan reaksi agresi yang dilakukan remaja itu dengan keadaan frustrasi ini yang membuat orang tua tidak mencari tahu apa yang menjadi sebab utama mereka melakukan tindakan agresif itu. Pendapat umum itu ada yang dibantah oleh beberapa teori yang ada dan ada beberapa teori yang mendukung. Tidak adanya konsistenan dalam hal teori maka diadakan penelitian ini. Adapun metode pengambilan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket yang mengungkap masalah reaksi agresi dan frustrasi. Untuk melihat hubungan reaksi agresi dengan frustrasi pada remaja kelas II SMA Kristen Petra 3 Pagi Surabaya digunakan metode statistik Korelasi Homen Tangkar Pearson. Jumlah subyek pada penelitian ini 122 orang perbandingan 61 orang remaja laki-laki dan 61 remaja perempuan. Teknik pengambilan sampel digunakan adalah purposive random sampling. dengan orang yang Hasil dari analisis data pada penelitian ini menunjukkan r = 0.235 dan p = 0.009 ternyata hipotesa yang diajukan dapat diterima. Jadi dapat disimpulkan pahwa ada korelasi positif antara reaksi agresi dengan frustrasi pada remaja siswa kelas 2 SMA.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > Department of Psychology
Depositing User: Sugiarto
Date Deposited: 08 Jan 2013 04:01
Last Modified: 23 Sep 2020 07:59
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/2315

Actions (login required)

View Item View Item