Analisis Optimalisasi Pengunaan Fixed Asset dalam Rangka Meningkatkan Kinerja pada Badan Usaha X di Jombang

Hartono, Sherly Pebrianti (2008) Analisis Optimalisasi Pengunaan Fixed Asset dalam Rangka Meningkatkan Kinerja pada Badan Usaha X di Jombang. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of AK_2263_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
AK_2263_Abstrak.pdf

Download (47kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/134110

Abstract

Asset merupakan elemen yang sangat penting bagi badan usaha, karena asset merupakan bagian dari kekayaan perusahaan. Tanpa adanya asset perusahaan tidak akan dapat beroperasi. Mengingat begitu pentingnya asset, maka badan usaha perlu memahami dengan baik bagaimana cara mengelola asset agar optimal. Pengoptimalan asset diperlukan agar badan usaha dapat meningkatkan kinerja. Dengan meningkatnya kinerja berarti income yang didapatkan semakin besar, memperkecil cost sehingga dapat mencapai profit yang maksimal. Salah satu persoalan yang mungkin dihadapi oleh para pelaku usaha adalah adanya penurunan kinerja. Salah satu penyebab terjadinya penurunan kinerja pada badan usaha yang khususnya bergerak dalam bidang dagang dan memiliki fixed asset yang cukup banyak adalah adanya unused capacity pada fixed asset yang dimiliki. Sehingga, mengakibatkan tingginya commited fixed cost yaitu biaya yang jumlahnya tetap walaupun kapasitasnya mengalami penurunan atau peningkatan. Adanya commited fixed cost ini mengakibatkan para pelaku usaha harus menanggung kerugian yang cukup signifikan. Kerugian tersebut merupakan kerugian yang tidak seharusnya ditanggung oleh para pelaku usaha apabila seluruh fixed assetnya digunakan secara optimal. Untuk mengatasi hal tersebut, para pelaku usaha harus menerapkan optimalisasi penggunaan fixed asset sebagai cara untuk membantu para pelaku usaha untuk meningkatkan kinerja. Secara sistematis, optimalisasi penggunaan fixed asset dapat meningkatkan kinerja badan usaha dengan cara meminimumkan unused capacity yang terdapat pada fixed assetnya. Hal tersebut dapat dilakukan oleh para pelaku usaha dengan berupaya untuk meningkatkan pendapatan (revenue increase) dan mengurangi sumber daya tidak efisien (spending reduction). Revenue increase dapat dilakukan dengan memperluas wilayah pemasaran, menambah jenis barang yang dijual, dan menyewakan kendaraan yang dimiliki kepada pihak luar. Sedangkan spending reduction dapat dilakukan dengan menjual sebagian kendaraan yang dimiliki untuk menekan commited fixed cost.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Fixed Asset, badan usaha, kinerja, cost, revenue increase, spending reducation
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Accounting
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 20 Feb 2015 08:51
Last Modified: 20 Feb 2015 08:51
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/23291

Actions (login required)

View Item View Item