Deasy, A A Ayu Shinta (2014) Pembuatan Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit Hewan Universitas X Pada Sub Sistem Layanan dan Sarana Prasarana. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
TI_1723_Abstrak.pdf Download (37kB) | Preview |
Abstract
Rumah Sakit Hewan (RSH) Universitas X merupakan penyedia layanan publik yang berdiri di bawah Fakultas Kedokteran Hewan Universitas X. RSH Universitas X memfasilitasi pembelajaran praktik pelayanan bagi mahasiswa sebagai koasisten dokter (Dokter Muda), sekaligus melaksanakan pelayanan medik untuk masyarakat dalam bidang kesehatan hewan. Terdapat beberapa masalah yang dihadapi oleh sistem yang berjalan pada RSH Universitas X saat ini. Pelaksanaan pelayanan hingga kini masih berjalan secara manual. Ratusan data hewan beserta pemiliknya belum dapat terorganisasi dengan baik. Padahalnya riwayat data hewan dan rekam medik adalah penting untuk dijadikan referensi tindakan medis. Maka sering terjadi pembuangan waktu yang tidak perlu hanya untuk menemukan sebuah informasi rekam medis hewan. Hal serupa berdampak panjang hingga tahapan administrasi yang menjadikan pelayanan terkesan lamban. Sering terjadi pengabaian bila data tidak ditemukan, data dianggap hilang kemudian dibuatkan yang baru. Hal ini tentu merugikan baik pihak hewan sebagai pasien maupun dokter sebagai pembuat keputusan medik. Tidak hanya itu, sistem pendataan sarana prasarana yang berupa stok medis juga menjadi hambatan. Taraf pemakaian sarana yang tinggi tidak diimbangi dengan pendataan yang akurat sehingga kerap mempengaruhi keadaan ketersediaan stok. Jika dilihat dari permasalahan yang terdapat pada sistem, RSH Universitas X membutuhkan sebuah sistem terkomputerisasi yang memudahkan petugas untuk dapat mencari data pasien. Kemudian sistem terkomputerisasi yang memudahkan proses administrasi pelayanan mulai dari pasien datang hingga selesai melakukan pembayaran. Dan terakhir pada subsistem sarana prasarana dibutuhkan sistem penyesuaian stok terkomputerisasi yang memudahkan kontrol inventori obat-obatan dan sarana medis habis pakai. Dengan meninjau kebutuhan sistem, maka dibuatkan sebuah sistem informasi manajemen yang berfokus untuk membantu kelancaran proses pada subsistem pelayanan dan sarana prasarana RSH Universitas X. Sistem ini diimplementasikan dengan bantuan perangkat lunak Visual Basic .Net 2008 untuk pemrograman antar muka dan SQL Server 2008 untuk basis data. Pengguna dari aplikasi ini adalah para staff pelayanan, sarana prasarana serta mahasiswa koasistensi di RSH Universitas X. Aplikasi diuji validitas dan kegunaanya dengan mensimulasikan keadaan pelayanan dari hewan masuk hingga selesai. Berdasarkan uji coba diperoleh hasil yang menyimpulkan bahwa aplikasi ini dapat membantu meningkatkan taraf pelayanan RSH Universitas X. Untuk melengkapi sistem informasi ini, penulis menilai akan lebih baik jika sistem informasi ini dilengkapi dengan sistem perhitungan laba dari pendapatan dan pengeluaran layanan secara otomatis (Sistem Informasi Akuntansi) yang berguna untuk perencanaan pembelanjaan pelayanan. Kemudian dilengkapi juga dengan sistem regulasi stok dengan formula periodic review untuk perencanaan pengadaan stok yang lebih pasti.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | information systems, veterinary, stock |
Subjects: | Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science |
Divisions: | Faculty of Engineering > Department of Informatic |
Depositing User: | Masyhur 196042 |
Date Deposited: | 04 Mar 2015 07:22 |
Last Modified: | 04 Mar 2015 07:22 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/23472 |
Actions (login required)
View Item |