Pengaruh Lama Fermentasi Molasses dari Pabrik Gula B terhadap Kadar Etanol yang Dihasilkan

Purnasusila, Anna Stefany (2009) Pengaruh Lama Fermentasi Molasses dari Pabrik Gula B terhadap Kadar Etanol yang Dihasilkan. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of F_2786_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
F_2786_Abstrak.pdf

Download (47kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/131988

Abstract

Molasses merupakan limbah pabrik gula yang dapat digunakan untuk menghasilkan etanol melalui fermentasi. Molasses pada penelitian ini diambil dari pabrik gula ‘B’ di Jawa Timur. Penelitian dilakukan melalui hidrolisis sekaligus sterilisasi molasses dengan kombinasi asam dan pemanasan yang dilanjutkan dengan fermentasi menggunakan ragi instant yang mengandung Saccharomyces cerevisiae. Fermentasi dilakukan pada pH 4 dengan variasi waktu 10, 11, 12, 13, dan 14 hari. Hasil fermentasi diukur kadar etanolnya dengan kromatografi gas. Dari penelitian yang dilakukan, diperoleh persentase volume etanol per bobot penimbangan molasses untuk lama fermentasi 10, 11, 12, 13, dan 14 hari berturut-turut sebesar 18,3%; 26,66%; 31,55%; 22,10%; dan 20,03%. Hasil penelitian yang diperoleh menunjukkan waktu optimum untuk menghasilkan etanol adalah 12 hari, karena etanol yang dihasilkan paling banyak dari lama fermentasi lainnya. Jadi ada pengaruh lama fermentasi molasses terhadap kadar etanol yang dihasilkan.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Fermentasi, Molasses, Etanol
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Faculty of Pharmacy > Department of Pharmacy
Depositing User: Users 147 not found.
Date Deposited: 09 Apr 2015 07:03
Last Modified: 09 Apr 2015 07:03
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/23909

Actions (login required)

View Item View Item