Pengukuran kinerja dengan metode balanced scorecard di PT Surya zigzag

-, Indrawati (2003) Pengukuran kinerja dengan metode balanced scorecard di PT Surya zigzag. [Undergraduate thesis]

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/135878

Abstract

PT. Surya Zig Zag adalah perusahaan yang memproduksi kertas sigaret. Selama ini perusahaan telah melakukan berbagai usaha untuk dapat meraih keunggulan kompetitif ditengah lingkungan bisnis yang memiliki persaingan ketat. Selama ini tolok ukur kinerja perusahaan hanya dari segi finansial saja, padahal sekarang ini persaingan dari setiap organisasi terus meningkat dari segi jumlah pesaing maupun variasi pesaingnya. Oleh karena itu dibutuhkan pengukuran kinerja yang mencakup aspek financial, customer, internal business process, dan learning and growth. Pengukuran kinerja secara keseluruhan tersebut dapat dipenuhi dengan metode Balanced Scorecard. Pengukuran Balanced Scorecard diawali dengan menentukan visi, misi dan strategi perusahaan. Strategi dari PT. Surya Zig Zag disusun berdasarkan strength, weakness, opportunity, dan threat perusahaan. Selanjutnya strategi tersebut dihubungkan dengan critical success factor dari empat perspektif dalam Balanced Scorecard. Dalam financial perspective, PT Surya Zig Zag menggunakan tolok ukur current ratio, sales growth ratio, return on asset, return on equity, inventory turnover, profit margin on sales, dan quick ratio. Pada customer perspective digunakan tolok ukur customer retention , number of new customer, on time delivery, dan sales return. Pada internal business process perspective menggunakan tolok ukur supplier leadtime, output per material, part per million defect rate, dan idle capacity. Sedangkan pada learning and growth perspective menggunakan tolok ukur employee productivity, percentage of new employee, employee tranning, employee turnover, suggestion rate, dan absenteeism. Setelah menentukan olok ukur, target, criteria penilaian, dan skor maka dibuat rancangan Balanced Scorecard yang dimodifikasi dengan OMAX, selain itu tiap tolok ukur dan perspektif diberikan bobot kepentingan menggunakan Pairwise Comparison dari metode Analytical Hierarchy Process.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Industrial Engineering
Depositing User: Eko Wahyudi 197013
Date Deposited: 28 Apr 2015 07:41
Last Modified: 28 Apr 2015 07:41
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/24109

Actions (login required)

View Item View Item