Pengaruh Waktu Ekstraksi Terhadap Kadar Fenol Total Ekstrak Etanol Daun Salam yang Dikeringkan dengan Bantuan Detente Instantanee Controlee Tekanan 4,5 Bar Selama 25 Detik

Riskyani, Devy Anantika (2009) Pengaruh Waktu Ekstraksi Terhadap Kadar Fenol Total Ekstrak Etanol Daun Salam yang Dikeringkan dengan Bantuan Detente Instantanee Controlee Tekanan 4,5 Bar Selama 25 Detik. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of F_2668_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
F_2668_Abstrak.pdf

Download (76kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/155593

Abstract

Telah dilakukan penelitian untuk mengetahui pengaruh waktu ekstraksi terhadap kadar fenol total ekstrak etanol daun salam yang dikeringkan dengan bantuan DIC (4,5 bar, 25 detik). Ekstraksi dilakukan pada berbagai waktu untuk memperkirakan kapan ekstrak daun salam memiliki kadar fenol total paling tinggi. Penetapan kadar fenol total dilakukan dengan metode Folin Ciocalteu secara spektrofotometri sinar tampak, fenol total dihitung sebagai asam galat ekivalen (GAE). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kadar fenol total dari ekstrak etanol daun salam pada waktu ekstraksi selama 5 menit, 15 menit, 30 menit, 1 jam, 1,5 jam, 3 jam, 4 jam, 5 jam, 6 jam, 7 jam, 8 jam, dan 9 jam masingmasing adalah 8,35; 9,03; 8,92; 9,99; 9,73; 9,49; 9,85; 10,48; 11,49; 9,68; 8,29; dan 8,12 %GAE. Perhitungan statistika (ANAVA dan dilanjutkan dengan BNT) menunjukkan adanya perbedaan kadar fenol total pada berbagai waktu ekstraksi. Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa perbedaan waktu ekstraksi berpengaruh pada kadar fenol total daun salam dan 6 jam merupakan waktu ekstrasi yang optimal.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Ekstraksi, fenol, etanol, daun salam, detente instantanee controlee
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Faculty of Pharmacy > Department of Pharmacy
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 20 May 2015 10:58
Last Modified: 20 May 2015 10:58
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/24370

Actions (login required)

View Item View Item