Efek Antidepresan dari Kombinasi Ekstrak Biji Lotus (Nelumbo nucifera Gaerth.) dan Ekstrak Herba Seledri (Apium graveolens L.) pada Mencit Depresi dengan Alat Photoelectric cell Counter Modifikasi

Siada, Nyoman Budiartha (2009) Efek Antidepresan dari Kombinasi Ekstrak Biji Lotus (Nelumbo nucifera Gaerth.) dan Ekstrak Herba Seledri (Apium graveolens L.) pada Mencit Depresi dengan Alat Photoelectric cell Counter Modifikasi. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of F_2815_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
F_2815_Abstrak.pdf

Download (48kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/155414

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui efek ekstrak kombinasi Biji Lotus (Nelumbo nucifera Gaerth.) dan Herba Seledri (Apium graveolens L.) terhadap aktivitas motorik mencit putih jantan depresi. Hewan coba yang digunakan adalah mencit putih (Mus musculus) jantan dengan menggunakan alat Photoelectric Cell Counter Modifikasi. Dalam penelitian ini, hewan uji dibagi menjadi tiga kelompok: Kelompok Kontrol diberi aquadem dengan volume pemberian 0,5 ml/20 g BB per oral; Kelompok Uji diberi ekstrak Biji Lotus (Nelumbo nucifera Gaerth.) 250 mg/Kg BB dan dan ekstrak Herba Seledri (Apium graveolens L.) 1,25 g/Kg BB, dengan volume pemberian 0,5 ml/20 g BB; Kelompok Pembanding diberi larutan Imipramin HCl dosis 20mg/Kg BB dengan volume pemberian 0,5 ml/20 g BB. Setelah diberi perlakuan hewan uji didiamkan selama 30 menit, selanjutnya dimasukkan ke dalam alat Photoelectric Cell Counter Modifikasi selama 15 menit dan dicatat berapa banyak jumlah putaran yang dicapai. Apabila pada saat pengamatan mencit berhenti berputar, hal ini menandakan mencit mengalami depresi. Ekstrak Biji Lotus (Nelumbo nucifera Gaerth.) 250 mg/Kg BB dan Ekstrak Herba Seledri (Apium graveolens L.) 1,25 g/Kg BB dapat meningkatkan aktivitas motorik pada mencit putih jantan depresi pada alat Photoelectric Cell Counter Modifikasi.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Antidepresan, Ekstrak Biji Lotus, Ekstrak Herba Seledri
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Faculty of Pharmacy > Department of Pharmacy
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 27 May 2015 10:28
Last Modified: 27 May 2015 10:28
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/24458

Actions (login required)

View Item View Item