Efek Kombinasi Alloksan dengan Streptozotocin terhadap Kadar Glukosa

Taufikana, Fika Katrin (2010) Efek Kombinasi Alloksan dengan Streptozotocin terhadap Kadar Glukosa. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of F_2975_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
F_2975_Abstrak.pdf

Download (74kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/132841

Abstract

Diabetogenik agent merupakan senyawa yang digunakan untuk membuat tikus hiperglikemik Pada penelitian digunakan kombinasi alloksan dan streptozotosin yang diberikan secara intraperitonial kepada tikus putih (Rattus norvegicus). Pada awal penilitian ini dilakukan percobaan untuk mengetahui dosis kombinasi alloksanstreptozotocin yang dapat meningkatkan kadar glukosa darah. Kemudian dilanjutkan dengan uji untuk mengetahui waktu peningkatan glukosa darah akibat kombinasi alloksan (150 mg/kgBB) –STZ (40 mg/kgBB). Selanjutnya dilihat efek kombinasi ini dibandingkan dengan senyawa tunggalnya pada dosis yang sama maupun pada dosis yang lebih besar yakni alloksan 200 mg/kgBB dan streptozotosin 50 mg/kgBB. Setelah data kadar glukosa darah dianalisa statistik menggunakan metode one way anova diketahui bahwa kombinasi alloksan (150 mg/kgBB) –STZ (40 mg/kgBB) sudah mampu membuat tikus dalam keadaan hiperglikemik setelah 2 hari dan kombinasi alloksan dan streptozotocin mempunyai efek yang lebih baik dalam meningkatkan kadar glukosa darah daripada alloksan dan streptozotosin yang diberikan tunggal.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Alloksan, Streptozotocin, Glukosa
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Faculty of Pharmacy > Department of Pharmacy
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 26 Jun 2015 08:00
Last Modified: 26 Jun 2015 08:00
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/24749

Actions (login required)

View Item View Item