Pusparini, Lili (2015) Analisis dan Perancangan Sistem Siklus Pendapatan dan Siklus Pengeluaran dengan Menggunakan Software Accurate untuk Meningkatkan Pengendalian Internal Toko BCS di Jakarta. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
AK_3546_Abstrak.pdf Download (118kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini betujuan untuk mendesain sistem informasi akuntansi yang berkaitan dengan siklus pendapatan di sebuah badan usaha yang masih menggunakan sistem manual dalam kegiatannya. Untuk dapat menyediakan informasi yang lebih akurat dan tepat waktu, dibutuhkan sistem yang terkomputerisasi agar kegiatan operasional badan usaha dapat berjalan lebih efisien. Dalam mendesain sistem informasi akuntansi untuk sebuah badan usaha, hal yang perlu diperhatikan adalah pengendalian internal yang diterapkan dalam badan usaha. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dalam mendesain sistem informasi akuntansi bagi sebuah badan usaha. Penelitian ini termasuk sebagai applied research yang bermula dari permasalahan yang terjadi dalam salah satu badan usaha dagang, objek yang digunakan dalam penelitian ini adalah Toko BCS yang berlokasi di Jakarta. Salah satu teknologi informasi yang dapat digunakan untuk membantu penyediaan informasi yang akurat dan tepat waktu adalah penggunaan software akuntansi. Hasil dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan pengendalian internal badan usaha khususnya pengendalian internal yang berhubungan dengan siklus pendapatan dan siklus pengeluaran badan usaha, desain atas sistem informasi akuntansi dalam badan usaha ini akan didukung dengan software akuntansi accurate untuk meningkatkan kualitas informasi akuntansi yang dihasilkan.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | softawre akuntansi, sistem informasi akuntansi,Pengendalian Internal, Siklus pendapatan, Siklus pengeluaran |
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | Faculty of Business and Economic > Department of Accounting |
Depositing User: | Users 147 not found. |
Date Deposited: | 13 Aug 2015 04:23 |
Last Modified: | 13 Aug 2015 04:23 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/25208 |
Actions (login required)
View Item |