Perlakuan Akuntansi Atas Pendapatan freight dan Beban dalam Penyajian Laporan Keuangan PT ISA Lines Pelayaran di Surabaya

Suryani, Leonie Jasinda (2015) Perlakuan Akuntansi Atas Pendapatan freight dan Beban dalam Penyajian Laporan Keuangan PT ISA Lines Pelayaran di Surabaya. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of AK_3575_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
AK_3575_Abstrak.pdf

Download (120kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/239033

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perlakuan akuntansi mengenai freight yang telah diterapkan oleh PT. ISA LINES Pelayaran sebagai salah satu perusahaan pelayaran yang bergerak dibidang cargo di Surabaya. Perlakuan akuntansi yang diterapkan apakah telah sesuai dengan prinsip-prinsip dasar akuntansi yang berlaku dan mencerminkan keadaan perusahaan yang sesungguhnya pada laporan keuangan. Perusahaan pelayaran memiliki beberapa hal ketetapan yang berbeda dengan perusahaan lain pada umumnya. Penulismenggunakanpendekatankualitatifdengancaramelakukanwawancara kepada Manager perusahaan serta analisa pada laporan keuangan periode tahun 2013 dan dokumen-dokumen yang terkait. Informasi yang didapat dari beberapa sumber akan dianalisis lebih dalam oleh penulis dengan membandingkan informasi dengan teori pada akuntansi yang sesuai dengan standar dan prinsip yang berlaku. Hasildaripenelitianiniakanmemberikansolusisertarekomendasimengenaiperlakuan akuntansi yang kurang tepat mengenai beban dan pendapatan freight. Dijelaskan dan disertakan dengan ilustrasi untuk perbandingan antara perusahaan dengan teori yang ada. Temuan penelitian menunjukan bahwa perusahaan tidak membuat jurnal penyesuaian mengakui 25% pendapatannya pada akhir tahun. Perusahaan juga tidak membuat jurnal penyesuaian untuk selisih beban yang dibebankan dengan beban sebenarnya. Sehingga jumlah laba yang disajikan pada laporan keuangan adalah understated dan pengeluaran kas yang berlebih pada periode selanjutnya. Hal ini akan mempengaruhi keakuratan laporan keuangan yang ditujukan kepada para pengguna laporan keuangan sesuai dengan tujuan masing-masing.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: akuntansi keuangan, freight
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Accounting
Depositing User: Eko Wahyudi 197013
Date Deposited: 04 Sep 2015 08:03
Last Modified: 04 Sep 2015 08:03
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/25368

Actions (login required)

View Item View Item