Studi Perbedaan Sikap Terhadap Perkawinan Pada Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Surabaya Ditinjau Dari Keharmonisan Keluarganya

Purnomo, Alice (1995) Studi Perbedaan Sikap Terhadap Perkawinan Pada Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Surabaya Ditinjau Dari Keharmonisan Keluarganya. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of P_155_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
P_155_Abstrak.pdf

Download (75kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/143522

Abstract

Masa dewasa awal adalah masa yang kritis dimana pada saat ini individu memasuki masa transisi dan pada saat inilah tuntutan terhadap individu juga berbeda. Saat 1n1 individu dituntut untuk membangun keluarga. Didalam memutuskan untuk membangun keluarga individu dipengaruhi banyak hal terutama pengaruh dari orang tua. Keharmonisan serta ketidak harmonisan perkawinan orang tua akan menjadi contoh yang utama dalam diri individu. Bagaimana orang tua membina keluarga akan mempunyai peran bagi individu didalam mengambil sikap terhadap perkawinan. Subyek penelitian ini adalah mahasiswi Fakultas Teknik Universitas Surabaya angkatan tahun 1988-1993. Metode sampling yang digunakan adalah purposive dan insidental sampling dengan jumlah sampel sebanyak 54 responden. Data dianalisis dengan menggunakan teknik anava satu jalur. Sedangkan variabel tergantung dalam penelitian ini adalah sikap terhadap perkawinan, varia-bel bebasnya adalah keharmonisan keluarga yang dikelom-pokkan menjadi dua yaitu keluarga harmonis dan keluarga tidak harmonis. Kesimpulan yang didapat dalam penelitian ini adalah Ada perbedaan sikap yang meyakinkan terhadap perkawinan pada mahasiswi fakultas teknik Universitas Surabaya ditinjau dari keharmonisan keluarganya. Penelitian ini diharapkan dapat memberi masukan bagi masyarakat dan terutama orang tua, yaitu orang tua diharapkan mampu menciptakan keluaraa yang harmonis dimana ada perkawinan yang bahagia didalamnya. Dan diharapkan orang tua memberi petunjuk tentang apa arti perkawinan yang sebenarnya didalam prilaku dan sikapnya. karena sikap orang tua dalam membina rumah tangga juga akan mempengaruhi sikap anaknya dalam perkawinan.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > Department of Psychology
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 09 Sep 2015 01:50
Last Modified: 09 Sep 2015 01:50
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/25393

Actions (login required)

View Item View Item