Tiono, T. Fenita (1998) Hubungan Antara Konsep Diri Dengan Keterampilan Interpersonal. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
P_231_Abstrak.pdf Download (77kB) | Preview |
Abstract
Manusia sebagai mahlduk sosial membutuhkan individu lain dalam menjalani kehidupannya. Hal ini berarti bahwa individu harus dapat menjalin hubungan dengan individu lain, harus dapat berinteraksi dengan individu lain. Kemampuan untuk berinteraksi dengan individu lain pada tiap-tiap individu tidak sama, agar mampu berinteraksi dengan baik dibutuhkan suatu keterampilan, yaitu keterampilan interpersonal, kemampuan untuk menjalin komunikasi yang baik dengan orang lain. Kemampuan untuk menjalin komunikasi itu tidaklah sama pada setiap orang, salah satunya dipengaruhi oleh konsep diri, yaitu bagaimana seseorang menilai dirinya sendiri. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada hubungan antara konsep diri dengan keterampilan interpersonal, jika ada bagaimana hubungan antara kedua variabel tersebut Subjek penelitian adalah mahasiswa fakultas ekonomi Universitas Surabaya Angkatan 1995 yang diambil dengan teknik incidental quota sampling sebanyak 100 orang. Metoda pengumpulan data yang dipakai adalah metoda angket, sedangkan teknik analisis datanya adalah teknik korelasi product moment dari Pearson. Dari analisis data diperoleh bahwa ada hubungan positif yang sangat meyakinkan antara konsep diri dengan keterampilan interpersonal pada mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Surabaya angkatan 1995 di Surabaya (r xy = 0,579 dan p < 0,01), artinya bahwa semakin tinggi konsep dirinya semakin baik pula keterampilan interpersonalnya. Sedangkan koefisien determinannya adalah 0,335 , yang berarti sumbangan variabel konsep diri terhadap keterampilan interpersonal adalah 33,5%. Hal ini berarti masih ada faktor-faktor lain yang berpengaruh terhadap keterampilan interpersonal, seperti: kepercayaan diri, orientasi interpersonal, dan kepribadian.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Faculty of Psychology > Department of Psychology |
Depositing User: | Masyhur 196042 |
Date Deposited: | 09 Sep 2015 02:31 |
Last Modified: | 09 Sep 2015 02:31 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/25398 |
Actions (login required)
View Item |