Hubungan Prokrastinasi Akademik dengan Niat Membeli Skripsi Mahasiswa Psikologi Universitas Surabaya

Ristyadi, Hernanda (2008) Hubungan Prokrastinasi Akademik dengan Niat Membeli Skripsi Mahasiswa Psikologi Universitas Surabaya. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of ED_346_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
ED_346_Abstrak.pdf

Download (124kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/133517

Abstract

Membeli skripsi adalah permasalahan normatif, yang merupakan salah satu bentuk dari kecurangan akademik. Salah satu penyebab dari kecurangan akademik adalah menghindari ketegangan yang dialami mahasiswa. Tendensi untuk menghindari kecemasan dari tugas akademik, secara esensial diartikan sebagai prokrastinasi akademik. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran mengenai hubungan antara kecenderungan perilaku prokrastinasi akademik dengan niat untuk membeli skripsi pada Mahasiswa Psikologi Universitas Surabaya. Populasi dari penelitian ini adalah mahasiswa yang mengikuti perkuliahan Penyusunan Proposal Penelitian dan mahasiswa yang sedang menyusun skripsi. Metode penelitian ini adalah kuantitatif korelasional dengan pendekatan survei, dan pengambilan data dilakukan dengan membagikan angket kepada 95 mahasiswa (N=95) dengan menggunakan teknik proportionate stratified random sampling. Data yang diperoleh dianalisis dengan teknik statistik inferensial, yang menguji hubungan antar variabel dengan teknik uji korelasi non parametrik Spearman. Berdasarkan hasil uji hipotesis, diperoleh tidak terdapat hubungan yang signifikan antara prokrastinasi akademik dan niat membeli skripsi (P=0,811). Dari hasil wawancara, studi leteratur lebih lanjut, dan pengujian statistik non parametrik Spearman ditemukan variabel peer cheating behavior dan prestasi mahasiswa lebih berkorelasi dengan niat membeli skripsi.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Prokrastinasi akademik, niat membeli skripsi, kecurangan akademik, mahasiswa
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > Department of Psychology
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 11 Sep 2015 02:20
Last Modified: 11 Sep 2015 02:20
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/25431

Actions (login required)

View Item View Item