Studi Deskriptif : Nilai Anak Pada Ibu yang Memiliki Anak Tunarungu

Kusumawardhani, Gloria Prasetya (2015) Studi Deskriptif : Nilai Anak Pada Ibu yang Memiliki Anak Tunarungu. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of P_865_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
P_865_Abstrak.pdf

Download (125kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/240351

Abstract

Nilai anak dapat diartikan sebagai cara pandang orangtua terhadap anak sesuai dengan kebutuhan orangtua. Ada 3 tipe nilai anak yaitu, psikologis, ekonomis dan sosial yang ketiga tipe nya memiliki arti dan pandangan yang berbeda untuk anaknya. Tunarungu adalah suatu keterbatasan fisik dalam gangguan pendengaran, dengan konteks kurang mampu mendengar atau tidak bisa mendengar sama sekali. Anak yang tunarungu memiliki karakteristik yang berbeda dengan anak yang normal, oleh karena itu anak tunarungu membutuhkan dukungan dan penanganan yang khusus. Hal ini yang membuat peneliti ingin melihat tipe nilai anak yang dimiliki oleh ibu yang memiliki anak tunarungu serta memberikan informasi kepada ibu terkait dengan ketiga nilai anak. Subyek dalam penelitian ini adalah ibu dewasa awal hingga dewasa madya yang memiliki anak tunarungu dengan usia sekolah SD dan SMA yang bersekolah di SLB Tunarungu Karya Mulia. Penelitian ini bersifat studi deskriptif kuantitatif. Pada penelitian ini variabel penelitian yang digunakan adalah nilai anak pada ibu yang memiliki anak tunarungu. Teknik pengambilan subyek dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling. Dalam penelitian ini metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode angket yang terdiri atas 2 macam angket, yaitu angket terbuka dan angket tertutup Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini yaitu dari 49 subyek didapatkan hasil 22 subyek (44.9%) memiliki tipe nilai anak gabungan antara psikologis-ekonomi-sosial. Sedangkan hasil kategori nilai anak yang diperoleh berdasarkan tingkat pendidikan anak, dari 31 subyek yang memiliki anak di tingkat SD didapatkan hasil yaitu 13 subyek (41.9%) memiliki tipe anak gabungan antara antara psikologis-ekonomis-sosial dan dari 18 subyek yang memiliki anak tingkat SMA didapatkan hasil yaitu 9 ibu (50.0%) memiliki tipe anak gabungan antara antara psikologis-ekonomis-sosial.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: nilai anak, tunarungu, ibu, SD, SMA
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > Department of Psychology
Depositing User: Sugiarto
Date Deposited: 21 Dec 2015 02:35
Last Modified: 21 Dec 2015 02:35
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/26405

Actions (login required)

View Item View Item