Pola Penggunaan Obat Antihipertensi pada Pasien Hipertensi Rawat Inap di RSUD Kotabaru Selama Bulan Januari 2005 Sampai dengan Agustus 2006

Yulianita, Irena (2007) Pola Penggunaan Obat Antihipertensi pada Pasien Hipertensi Rawat Inap di RSUD Kotabaru Selama Bulan Januari 2005 Sampai dengan Agustus 2006. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of F_2332_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
F_2332_Abstrak.pdf

Download (114kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/149571

Abstract

Telah dilakukan penelitian tentang pola penggunaan obat antihipertensi pada pasien rawat inap di RSUD Kotabaru selama Januari 2005 - Agustus 2006 terhadap data rekam medik dari 113 pasien hipertensi. Dari 113 pasien hipertensi tersebut didapatkan, penggunaan antihipertensi tunggal sebesar 50.44% dan antihipertensi kombinasi sebesar 49,56%. Golongan antihipertensi yang banyak digunakan baik dalam bentuk tunggal maupun kombinasi meliputi ACE Inhibitor sebesar 52,63%, antagonis kalsium sebesar 40,35%, diuretik + ACE inhibitor sebesar 48,21%, diuretik +ACE inhibitor+ Antagonis kalsium sebesar 16,07% diuretik + antagonist kalsium sebesar 14,28%.Berdasarkan lama perawatan ternyata keberhasilan terapi pada pemberian antihipertensi tunggal dan kombinasi tidak berbeda (nilai probabilitasnya > 0,05).Hasil analisa kesesuaian pemberian obat antihipertensi tunggal ditinjau dari dosis 66,67%, frekuensi 8,33% sedangkan pada antihipertensi kombinasi ditinjau dari dosis 58,93%, frekuensi 83,93%. Pada penyakit penyerta sebesar 83,33% yang sesuai, jadi dapat disimpulkan bahwa profil pengobatan yang dilakukan sesuai dengan pedoman terapi.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Antihipertensi, ACE inhibitor, diuretik, hipertensi
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Faculty of Pharmacy > Department of Pharmacy
Depositing User: Eko Wahyudi 197013
Date Deposited: 11 Apr 2016 08:04
Last Modified: 11 Apr 2016 08:04
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/27437

Actions (login required)

View Item View Item