Hanhouten, Levina and Yufenda, Marchelandy and ., Meliyanti (2012) Pengembangan Perancangan Cradle Berbahan Karton Bergelombang (Corrugated Paper) Hasil Recycle. Universitas Surabaya. (Unpublished)
Preview |
PDF (PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA)
6076048_071004_Pengembangan__Perancangan__Cra.pdf Download (616kB) | Preview |
Abstract
Pada buku Terence Conran yang berjudul Children’s Furniture and Toys yang membahas tentang cradle bayi pada halaman 20-25 mengatakan bahwa bayi yang baru lahir mudah merasa tidak nyaman dari cribnya dan menjadi sangat penting untuk memiliki cradle atau bassinet pada bulan-bulan pertama. Kebanyakan ibu memilih untuk menggunakan cradle agar sang bayi tetap aman di tempat tidurnya mengingat usia bayi yang masi teramat muda dan rentan. Namun masa aktif penggunaan Cradle hanya sampai 4 bulan pertama. Setelah itu cradle di simpan untuk dipakai jika nanti memiliki bayi lagi. Dibutuhkan ruang kosong yang cukup besar sebagai tempat penyimpanan cradle yang telah tidak digunakan karena desain cradle yang permanen. Eco Design merupakan suatu topik yang menarik untuk dibahas dimana menganjurkan desainer untuk Go Green dalam menciptakan suatu produk. Desain yang ramah lingkungan dan mudah untuk didaur ulang dapat mengurangi Global Warming. Banyak material yang dapat digunakan untuk menciptakan produk yang Eco Design. Kardus merupakan salah satu material yang dapat digunakan sebagai material dasar produk. Berdasarkan artikel dari Error! Hyperlink reference not valid. yang memaparkan bahwa sifat yang ringan, tidak beracun, memiliki alur daur ulang yang singkat serta ramah lingkungan yang merupakan salah satu sifat keunggulan dari karton bergelombang (Corrugated Paper) diharapkan akan membantu dalam proses pembuatan produk yang Eco Design. Timbul ide untuk mengelola material karton bergelombang (Corrugated Paper) menjadi suatu cradle yang ramah lingkungan dengan sistem Knock Down.
Item Type: | Other |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Faculty of Engineering > Department of Product Design and Management |
Depositing User: | Eko Setiawan 194014 |
Date Deposited: | 04 Aug 2016 07:47 |
Last Modified: | 04 Aug 2016 07:47 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/28239 |
Actions (login required)
View Item |