Pengaruh Intervensi Apoteker terhadap Kejadian Medication Error di Ruang Rawat Inap Angsoka RSUP Sanglah Denpasar

MARANGYANA, I GEDE BAGUS INDRA (2015) Pengaruh Intervensi Apoteker terhadap Kejadian Medication Error di Ruang Rawat Inap Angsoka RSUP Sanglah Denpasar. Masters thesis, University of Surabaya.

[thumbnail of MFK_100_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
MFK_100_Abstrak.pdf

Download (173kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/241841

Abstract

Penjualan dan pembelian antibiotik tanpa resep dokter di apotek telah menjadi masalah global. Walaupun demikian, faktor yang dominan menyebabkan perilaku penjualan dan pembelian antibiotik tanpa resep di apotek belum diketahui secara pasti. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang dominan mempengaruhi perilaku penjualan dan pembelian antibiotik tanpa resep dokter di apotek kota Surabaya. Penentuan faktor dilakukan dengan menggunakan metode kuesioner. Kuesioner penjualan dan pembelian antibiotik tanpa resep di apotek dikembangkan berdasarkan faktor-faktor yang ditemukan dalam studi pustaka. Penelitian dilakukan pada 91 pekerja apotek dan 267 pasien di apotek kota Surabaya. Hasil analisis faktor menunjukkan faktor yang paling mempengaruhi penjualan antibiotik tanpa resep di apotek adalah sikap pekerja apotek yang mengizinkan penjualan antibiotik tanpa resep (28,03%) sedangkan faktor yang paling mempengaruhi perilaku pembelian antibiotik tanpa resep di apotek adalah faktor kemudahan akses untuk memperoleh antibiotik dan penghematan biaya (23,91%). Dapat disimpulkan bahwa faktor yang paling mempengaruhi perilaku penjualan antibiotik tanpa resep di apotek kota Surabaya adalah sikap pekerja apotek yang mengizinkan perilaku penjualan antibiotik tanpa resep dokter, sedangkan faktor yang paling mempengaruhi perilaku pembelian antibiotik tanpa resep dokter di apotek kota Surabaya adalah kemudahan akses untuk memperoleh antibiotik di apotek.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: medication error, prescribing
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Postgraduate Programs > Master Program in Clinical Pharmacy
Depositing User: Eko Wahyudi 197013
Date Deposited: 15 Oct 2016 02:41
Last Modified: 15 Oct 2016 02:41
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/28511

Actions (login required)

View Item View Item