Isolasi dan Identifikasi Senyawa Flavonoid Fraksi Etil Asetat Ekstrak Metanol-Air Daun Plumeria rubra L.

Subandi, Levina (2010) Isolasi dan Identifikasi Senyawa Flavonoid Fraksi Etil Asetat Ekstrak Metanol-Air Daun Plumeria rubra L. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of F_3005_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
F_3005_Abstrak.pdf

Download (56kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/132591

Abstract

Telah dilakukan penelitian isolasi dan identifikasi senyawa flavonoid daun kamboja merah (Piumeria robra L.) Daun kamboja merah diekstraksi dengan cara maserasi kinetik, menggunakan pelarut metanol-air (9:1) dan (1:1). Ekstrak metanol-air yang diperoleh diekstraksi cair-cair dengan pelarut n-heksan dengan tujuan untuk menghilangkan senyawa yang tidak diinginkan seperti minyak atsiri, lemak, dan lain­ lain, selanjutnya fase air yang didapat difraksinasi dengan pelarut eter, dan etil asetat sehingga didapat fraksi eter, fraksi etil asetat dan fraksi air sisa. Untuk mengetahui adanya senyawa flavonoid fraksi etil asetat ekstrak metanol-air, dilakukan identifikasi dengan reaksi warna Wilstater dan menghasilkan warna merah bata yang menunjukan golongan flavonol. Hasil identifikasi dengan kromatografi lapis tipis menunjukkan ada 3 noda dengan penampak noda sinar UV 365nm dengan warna biru keputihan (Rf=0,97), warna biru terang (Rf=0,91), dan warna hijau terang (Rf=0,88). Hasil pemurnian dengan kromatografi lapis tipis preparatif dihasilkan 3 pita. Pita nomor 1 tidak menunjukkan pita flavonoid setelah diidentifikasi dengan spektrofotometri UV-Tampak. Hasil identifikasi spektrofotometri UV-tampak menggunakan pereaksi geser, didapatkan senyawa flavonoid pita no 2 merupakan flavonoid golongan flavonol dengan gugus OH pada posisi 5 dan 7, senyawa flavonoid pita no 3 merupakan flavonoid golongan flavonol dengan gugus OH pada posisi 7.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Senyawa Flavonoid, Fraksi Etil Asetat
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Faculty of Pharmacy > Department of Pharmacy
Depositing User: Eko Wahyudi 197013
Date Deposited: 17 Feb 2017 04:39
Last Modified: 17 Feb 2017 04:39
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/28904

Actions (login required)

View Item View Item