Peningkatan Efisiensi Waktu Untuk Cutting Art Di Mahkota Stiker Dengan Pendekatan Ergonomi

Indomora, Erwin (2006) Peningkatan Efisiensi Waktu Untuk Cutting Art Di Mahkota Stiker Dengan Pendekatan Ergonomi. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of TM_2715_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
TM_2715_Abstrak.pdf

Download (46kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/135181

Abstract

Mahkota Sticker sebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa pembuatan sticker Scothlite, sablon, dan offset. Pada pembahasan tugas akhir ini hanya dibahas tentang sticker Scothlite. Proses pengerjaan sticker yaitu pertama pembuatan film, kedua sticker dipotong dengan mesin sesuai dengan film, ketiga dilakukan pencabutan sticker dan pemindahan warna., keempat diberi lapisan bernama masking, kelima dipotong-potong sesuai dengan ukuran aslinya. Pada proses pencabutan dan pemindahan warna sering kali karyawan harus harus lembur. Lembur yang terjadi bisa lebih dari 3 (tiga) jam perhari. Dalam satu minggu lembur bisa terjadi 5 (lima)- 6 (enam) kali. Kadang-kadang lembur bisa lebih lama lagi. Pada proses pencabutan dan pemindahan warna sangat penting karena cepat lambatnya proses produksi ditentukan pada proses ini. Pada proses pencabutan dan pemindahan warna banyak karyawan yang mengalami kelelahan dan sakit pada bagian I anggota tubuh tertentu. Kelelahan dan sakit pada bagian anggota tubuh tertentu disebabkan meja dan kursi yang dipakai tidak ergonomis. Setelah mengetahui masalah yang ada maka dibuatkan desain meja dan kursi yang ergonomic dengan harapan akan mengurangi rasa lelah karyawan. Desain yang sudah dibuat diterapkan dalam prototype. Setelah prototype jadi diuji diproduksi dengan tujuan apakah desain meja dan kursi yang akan di pakai (meja dan kursi usulan) mampu menjawab masalah yang ada. Setelah dilakukan implementasi terhadap alat kerja yang baru maka dilakukan perbandingan untuk mengetahui apakah usaha perbaikan sudah berhasil atau tidak. Berdasarkan hasil implementasi diperoleh pengurangan waktu kerja dan juga penurunan denyut jantung dari pekerja untuk waktu pencabutan dan pemindahan sticker. Pengurangan waktu kerja di bagian pencabutan dan pemindahan warna yang semula 354 men it 5 detik menurun menjadi 318 menit 20 detik, atau menurun 10,10 %. Penurunan denyut jantung di bagian pencabutan dan pemindahan warna menurun 9,6% dari kondisi awal.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Industrial Engineering
Depositing User: Eko Wahyudi 197013
Date Deposited: 28 Feb 2017 07:34
Last Modified: 28 Feb 2017 07:34
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/29013

Actions (login required)

View Item View Item