Tjiandra, Chayadi (2016) Analisis Hukum Urgensi Pendaftaran Objek Fidusia dan Manfaatnya Menurut Undang-Undang Jaminan Fidusia. Masters thesis, University of Surabaya.
["document_typename_application/xml" not defined]
1_laporan_pustaka_.xml Download (1kB) |
Abstract
Jaminan Fidusia adalah hak jaminan atas benda bergerak baik yang berwujud maupun yang tidak berwujud dan benda tidak bergerak khususnya bangunan yang tidak dapat dibebani Hak Tanggungan. Benda yang menjadi objek Jaminan Fidusia tetap berada dalam penguasaan Pemberi Fidusia. Pendaftaran Jaminan Fidusia sangat urgensi dilakukan untuk memenuhi asas publisitas. Asas tersebut menimbulkan hak kebendaaan yang memberikan kedudukan yang diutamakan kepada Penerima Fidusia terhadap kreditor lainnya. Hak kebendaan yang lahir sebagai akibat didaftarkannya Jaminan Fidusia bertujuan untuk memberikan perlindungan hukum di antara para pihak yang berkepentingan. Perlindungan hukum dalam Jaminan Fidusia antara lain: adanya asas publisitas, asas spesilitas, asas droid de suite, asas droid de preference, asas prioritas, dan asas mudah dan pasti dalam pelaksanaan eksekusi. Parate eksekusi adalah hak untuk menjual benda yang menjadi objek Jaminan Fidusia atas kekuasaan sendiri oleh Penerima Fidusia, apabila debitor cidera janji. Pelaksaan parate eksekusi didahului dengan pengambilan benda yang menjadi objek jaminan dari penguasaan debitor dengan memperhatikan keadilan hukum. Menurut John Rawls, keadilan hukum diperoleh dengan menempatkan manusia dalam posisi asli dalam memenuhi kebutuhan pokoknya untuk menghindari kecenderungan mementingkan diri sendiri.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Jaminan fidusia, pendaftaran |
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Postgraduate Programs > Master Program in Notary |
Depositing User: | Masyhur 196042 |
Date Deposited: | 02 Mar 2017 06:41 |
Last Modified: | 24 Mar 2021 15:31 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/29029 |
Actions (login required)
View Item |