Tanoto, Heru (2006) Perancangan Dan Prospek Pemasaran Meja-kursi Lipat Untuk Anak Usia Prasekolah. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
TM_2735_Abstrak.pdf Download (50kB) | Preview |
Abstract
Tingkat kelahiran yang cukup besar mengakibatkan peningkatan kebutuhan produk anak-anak. Adanya kesadaran masyarakat akan perlunya pendidikan sejak usia dini membuka peluang untuk memproduksi barang yang bersifat edukatif bagi anak-anak. Oleh karena itu diciptakan suatu produk furniture dari kayu yaitu meja kursi lipat yang praktis dan aman bagi mereka. Model meja-kursi anak usia prasekolah yang banyak di pasaran saat ini adalah meja-kursi terpisah (bukan merupakan satu kesatuan). Karena banyak persaingan dagang maka rancangan meja-kursi lipat ini harus dapat melihat peluang yang ada di pasaran dan mengutamakan kepuasan konsumen. Setelah mengamati hal itu maka diciptakan sebuah rancangan meja-kursi yang merupakan satu kesatuan yang dapat dilipat, dilengkapi dengan unsur edukatif dan tempat penyimpanan mainan anak dan dalam keadaan terlipatpun meja-kursi ini masih dapat berfungsi sebagai tempat duduk. Penelitian ini dilakukan dengan cara penyebaran kuesioner kepada 100 responden orang tua yang memiliki anak usia prasekolah dan guru di TK/ playgroup Balita Mandiri, TK I playgroup Mentari Kasih dan sekolah minggu Gereja GKI Ngagel. Hasil kuesioner menunjukkan bahwa kelemahan meja-kursi anak usia prasekolah yang dimiliki responden adalah kurang kokoh (mudah roboh), kurang praktis dan tidak sesuai dengan postur anak (ergonomis). Meja-kursi baru dirancang tanpa ujung lancip, sesuai data antropometri, dibuat dari bahan yang kuat sehingga tidak mudah roboh dan awet, memiliki model yang unik/menarik, praktis dan dilengkapi unsur edukatif. Setelah melakukan perancangan meja-kursi baru, 45% responden merasa sangat puas dengan keamanan meja-kursi baru, 67% responden merasa sangat puas dengan kepraktisan meja-kursi baru dan 59% responden merasa sangat puas dengan kenyamanan meja-kursi baru. Setelah itu dilakukan analisis kelayakan pemasaran meja-kursi anak usia prasekolah, hasil yang didapatkan adalah meja-kursi anak usia prasekolah layak untuk dipasarkan. Pertimbangannya karena Total Project Cost (TPC) yang dibutuhkan adalah Rp 207.063.800,00 dan menghasilkan Net preset Value (NPV) sebesar Rp 80.138.608,00 dengan Minimum Attractive Rate of Return (MARR) sebesar 18%. Internal Rate of Return (IRR) dari investasi adalah sebesar 40,135% dengan Discounted Payback Period selama 3 tahun 8 minggu. Dari hasil analisis sensitivitas diketahui bahwa investasi ini masih layak apabila terjadi penurunan nilai harga jual maksimal sebesar 11,012% pertahun dan penurunan sales maksimal sebesar 15,116% pertahun; Harga jual dari meja-kursi anak usia prasekolah sebesar Rp 225.500,00 perunit. Dengan berbagai strategi dan taktik pemasaran yang dibahas termasuk cara cara promosi investasi meja-kursi anak usia prasekolah ini dapat memberikan keuntungan yang diharapkan.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Divisions: | Faculty of Engineering > Department of Industrial Engineering |
Depositing User: | Eko Wahyudi 197013 |
Date Deposited: | 10 Mar 2017 07:45 |
Last Modified: | 10 Mar 2017 07:45 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/29087 |
Actions (login required)
View Item |