PENERAPAN TEKNOLOGI PEMBUATAN TEPUNG MOCAF BAGI PETANI SINGKONG DI DESA KEBONTUNGGUL, MOJOKERTO

Sharleen, Anastasia and Limantara, Stephanie and Sugiharto, Andrian and Alvina, Ivonne (2013) PENERAPAN TEKNOLOGI PEMBUATAN TEPUNG MOCAF BAGI PETANI SINGKONG DI DESA KEBONTUNGGUL, MOJOKERTO. Universitas Surabaya, Surabaya. (Unpublished)

[thumbnail of PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA]
Preview
PDF (PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA)
6122029_071004_PENERAPAN_TEKNOLOGI_PEMBUATAN_Abstrak.pdf

Download (397kB) | Preview

Abstract

Tujuan kegiatan ini adalah memberikan pelatihan teknologi pembuatan tepung Mocaf (Modified Cassava Flour) kepada petani singkong di Desa Kebontunggul dan membuat masyarakat Desa Kebontunggul menguasai teknologi pembuatan, pengemasan, dan pelabelan untuk produk tepung Mocaf. Tujuan jangka panjang yang ingin dicapai adalah meningkatnya kesejahteraan penduduk desa dengan peningkatan hasil jual singkong yang telah diolah sebagai tepung Mocaf. Metode yang dipakai dalam program ini adalah melalui pelatihan dan bimbingan bagi penduduk desa, khususnya petani singkong. Target khusus yang ingin dicapai adalah keberhasilan penduduk Desa Kebontunggul membuat tepung Mocaf. Pembuatan tepung Mocaf ini melalui beberapa tahap pengolahan, yakni: pengupasan dan pencucian, perajangan / penyawutan, fermentasi dengan Starter BIMO-CF, pengepresan, pengeringan, penepungan dan pengayakan, dan pengemasan Selain adanya pelatihan pembuatan tepung Mocaf, petani singkong di desa Kebontunggul juga akan mendapat pelatihan teknologi pengemasan dan pelabelan. Diharapkan dengan adanya pelatihan ini dapat membantu warga desa Kebontunggul, khususnya para petani singkong, dalam mengolah singkong menjadi produk yang memiliki nilai ekonomis yang tinggi

Item Type: Other
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Chemical Engineering
Depositing User: Eko Setiawan 194014
Date Deposited: 15 May 2017 04:16
Last Modified: 15 May 2017 04:16
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/29851

Actions (login required)

View Item View Item